Penulis Utama : Puji Handayani
NIM / NIP : S841302025
× ABSTRAK Motivasi dan keterampilan menulis puisi pada siswa kelas V SD Negeri Ngroto Bulukerto, Wonogiri masih rendah. Hal tersebut menjadi permasalahan bagi guru untuk meningkatkan kualitas pembelajaran dengan menerapkan pendekatan quantum learning. Penelitian ini bertujuan untuk (1) meningkatkan motivasi siswa dalam pembelajaran keterampilan menulis puisi dengan pendekatan quantum learning , dan (2) meningkatkan keterampilan menulis puisi dengan pendekatan quantum learning. Subjek penelitian ini adalah guru dan siswa kelas V SD Negeri Ngroto Bulukerto Kabupaten Wonogiri. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah observasi, wawancara, angket, dokumentasi dan tes. Uji validitas data dengan triangulasi meliputi triangulasi sumber data, triangulasi metode pengumpulan data dan riview informan kunci. Teknik analisis data dengan teknik deskriptif komparatif dan analisis kritis. Hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa dengan pendekatan quantum learning dapat meningkatkan (1) motivasi siswa dalam pembelajaran keterampilan menulis puisi, yang meliputi aspek-aspek: (a) perhatian siswa, (b) keaktifan siswa, dan (c) Keterlibatan siswa; (2) keterampilan menulis puisi siswa kelas V SD Negeri Ngroto Bulukerto, Kabupaten Wonogiri dapat dilihat dari nilai rata-rata keterampilan menulis puisi siswa dari pratindakan 59,78 menjadi 66,67 pada siklus I, 73,11 pada siklus II, dan 79,56 pada siklus III.
×
Penulis Utama : Puji Handayani
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : S841302025
Tahun : 2014
Judul : Peningkatan Motivasi Dan Keterampilan Menulis Puisi Dengan Pendekatan Quantum Learning Pada Siswa Kelas V Sd Negeri Ngroto Bulukerto, Wonogiri Tahun Ajaran 2013/2014
Edisi :
Imprint : Surakarta - Pascasarjana - 2014
Program Studi : S-2 Pendidikan Bahasa Indonesia
Kolasi :
Sumber : UNS-Pascasarjana Prodi. Pendidikan Bahasa Indonesia-S841302025-2014
Kata Kunci :
Jenis Dokumen : Tesis
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Prof. Dr. Sarwiji Suwandi M.Pd.
2. Prof. Dr. Retno Winarni, M.Pd.
Penguji :
Catatan Umum :
Fakultas : Sekolah Pascasarjana
×
File : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.