Penulis Utama : Wisnu Adi Saputra
NIM / NIP : K5609085
× Tujuan Penelitian ini adalah untuk mengetahui: (1) Perbedaan pengaruh latihan pliometrik box jump dan leaps terhadap kemampuan lompat jauh gaya jongkok pada siswa ekstrakurikuler SMK N 1 Kedawung Sragen tahun 2013, (2) Latihan pliometrik yang lebih baik pengaruhnya diantara latihan box jump dan leaps terhadap kemampuan lompat jauh gaya jongkok pada siswa ekstrakurikuler SMK N 1 Kedawung Sragen tahun 2013. Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian eksperimen, dengan desain Pre Test – Post Test Group Design. Penelitian ini menggunakan penelitian populasi. Sehingga subjek penelitian yang digunakan adalah seluruh populasi yang ada yaitu seluruh siswa ekstrakurikuler atletik SMK N 1 Kedawung Sragen yang berjumlah 22 orang.Teknik Pengumpulan data yang digunakan adalah tes lompat jauh dari Aip Syarifudin, (1992:104).Teknik analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah uji – t atau uji perbedaan dengan taraf signifikasi 5%, dengan uji prasyarat melalui uji normalitas dan uji homogenitas. Hasil penelitian dapat diperoleh hal sebagai berikut: (1)Ada perbedaan pengaruh yang signifikan antara latihan pliometrik box jump dan leaps terhadap Kemampuan Lompat Jauh Gaya Jongkok pada siswa ekstrakurikuler SMK N 1 Kedawung Sragen tahun 2013, (t hitung = 2,140> t tabel= 2,086). (2) Latihan pliometrik Leaps memiliki pengaruh yang lebih baik dan efektif dari pada latihan pliometrik Box Jump terhadap Kemampuan Lompat Jauh Gaya Jongkok pada siswa ekstrakurikuler SMK N 1 Kedawung Sragen tahun 2013. Peningkatan kemampuan lompat jauh gaya jongkok kelompok I (kelompok yang mendapat perlakuan metode Box Jump) = 4,71% < kelompok II (kelompok yang diberi perlakuan Leaps) = 9,33 %. Dari hasil penelitian dapat disimpulkan sebagai berikut: (1)Ada perbedaan pengaruh yang signifikan antara latihan pliometrik box jump dan leaps terhadap Kemampuan Lompat Jauh Gaya Jongkok pada siswa ekstrakurikuler SMK N 1 Kedawung Sragen tahun 2013, (2) Latihan pliometrik Leaps memiliki pengaruh yang lebih baik dan efektif daripada latihan pliometrik Box Jump terhadap Kemampuan Lompat Jauh Gaya Jongkok pada siswa ekstrakurikuler SMK N 1 Kedawung Sragen tahun 2013. Kata Kunci: LompatJauh, Box Jump, Leaps
×
Penulis Utama : Wisnu Adi Saputra
Penulis Tambahan : 1.
2.
NIM / NIP : K5609085
Tahun : 2014
Judul : Perbedaan pengaruh latihan pliometrik box jump dan leaps terhadap kemampuan lompat jauh gaya jongkok pada siswa ekstrakurikuler atletik SMK N 1 Kedawung Sragen tahun 2013
Edisi :
Imprint : Surakarta - FKIP - 2014
Program Studi : S-1 Pendidikan Kepelatihan Olahraga
Kolasi :
Sumber : UNS-FKIP Jur. POK-K.5609085-2014
Kata Kunci :
Jenis Dokumen : Skripsi
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Drs. Sugiyoto, M.Pd.
2. Drs. Sarjoko Lelono, M.Kes.
Penguji :
Catatan Umum :
Fakultas : Fak. KIP
×
File : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.