Penulis Utama : Reka Dian Utami
NIM / NIP : C0908005
× Latar belakang proyek Tugas Akhir perancangan ini adalah mengeksplorasi visual fraktal menjadi desain motif tekstil yang akan di fungsikan menjadi busana pria metroseksual. Alasan pemilihan visual fraktal karena menawarkan sensasi visual yang unik, alamiah, ekspresif dan dinamis. Karakter visual ini sesuai dengan kedinamisan gaya hidup pria metroseksual urban dan hedonis yang dijadikan sasaran produk yang dibuat. Tujuan proyek Tugas Akhir perancangan ini adalah mengembangkan desain motif yang berfokus pada pengolahan visual fraktal dengan mempertimbangkan fungsinya sebagai busana pria metroseksual. Metode yang dipakai dalam proyek Tugas Akhir perancangan ini yaitu metode desain. Metode ini melewati 3 tahap yakni metode perancangan, konsep perancangan dan visualisasi. Untuk metode perancangan lewat tahap Analisis permasalahan, Strategi pemecahan masalah, Pengumpulan data, Uji coba, dan menentukan Gagasan Awal Perancangan. Konsep perancangan menjabarkan landasan pemikiran untuk perancangan aspek-aspek desain didalamnya. Visualisasi tahap menvisualkan rencana yang sudah dituliskan dalam proses perancangan. Hasil dari perancangan tugas akhir ini sebagai berikut : (1) Perancangan motif tekstil dengan sumber ide visual fraktal berhasil membuat 12 desain tekstil yang terdiri dari delapan desain repeat dan empat desain panel. Keseluruhan desain tesktil tersebut mengolah hasil ekplorasi visual fraktal berupa Perulangan bentuk dalam jumlah besar hingga menghasilkan bentuk-bentuk yang sifatnya tidak teratur, acak, perulangan terus-menerus, menyerupai bentuk yang bersifat alami (nature) yang berkesan lentur, dinamis, hidup, dan luwes. Hasil eksplorasi visual ini menjadi titik tolak kerja desain di dalam menciptakan motif tekstil. Motif tekstil dari hasil olahan visual fraktal yang penuh kejutan dan menawarkan sensasi visual ini menjadi nilai kebaruan dan diferensiasi produk pada proyek perancangan ini. (2) Pengaplikasian motif fraktal ke fesyen dilakukan dengan 2 jalan yakni desain full repeat (tidak memperhatikan bentuk dasar fesyen) dan desain panel (mempertimbangkan letak motif sesuai dengan pola busana yang direncanakan). Motif fraktal yang yang bersifat alami (nature) yang berkesan lentur, dinamis, hidup, dan luwes secara tidak langsung menciptakan bentukbentuk imajinatif menjadi kekuatan desain visual proyek perancangan ini ketika diaplikasikan pada fesyen untuk pria metroseksual yang menjalani gaya hidup urban dan hedonis dengan mobilitas tinggi serta aktifitas yang padat, senang bersosialisasi, mengikuti perkembangan fesyen, menyukai teknologi dan tren produk terbaru, dan sangat memperhatikan penampilan.
×
Penulis Utama : Reka Dian Utami
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : C0908005
Tahun : 2014
Judul : Pengembangan Motif Fraktal
Edisi :
Imprint : Surakarta - F.SSR - 2014
Program Studi : S-1 Kriya Seni
Kolasi :
Sumber : UNS-F.SSR Jur. Kriya Seni-C.0908005-2014
Kata Kunci :
Jenis Dokumen : Skripsi
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Setyawan, S.Sn , M.A,
2. Drs. F. Ari Dartono, M.Sn
Penguji :
Catatan Umum :
Fakultas : Fak. Sastra dan Seni Rupa
×
File : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.