Analisis Kesalahan Berbahasadalam Tulisan Deskripsi Siswa Kelas Xdi Smk Murni 2 Surakarta Tahun Pelajaran 2013/2014
Penulis Utama
:
Ridha Kusuma Perdana
NIM / NIP
:
K1210045
×Penelitian ini bertujuan untuk menjelaskan dan mendeskripsikan tentang (1)
bentuk-bentuk kesalahan berbahasa mulai dari kesalahan morfologi, sintaksis,
semantik, wacana, dan ejaan, (2) bentuk kesalahan berbahasa yang paling banyak
muncul, (3) penyebab terjadinya kesalahan berbahasa, dan (4) upaya yang dilakukan
untuk mengatasi kesalahan berbahasa.
Penelitian ini berupa penelitian deskriptif kualitatif dengan strategi ganda
terpancang. Sumber data dalam penelitian ini ialah(1) peristiwa yang berupa
pengambilan data tulisan deskripsi, (2) dokumen, yaitutulisan deskripsi siswa kelas X
SMK Murni 2 Surakarta, dan catatan lapangan hasil wawancara dengan pihak yang
berkaitan, dan (3) informan yaitu guru dan siswa. Teknik sampel yang digunakan
dalam penelitian ini adalah teknik purposive sampling.Teknik pengumpulan data
pada penelitian ini dilakukan dengan observasi, mengkaji dokumen atau arsip dengan
menggunakan teknik analisis isi atau disebut content analysis, wawancara
mendalam.Validitas data yang digunakan dalam penelitian ini adalah triangulasi
sumber dan triangulasi metode.Teknik analisis data dalam penelitian ini
menggunakan model analisis interaktif (interaktif model of analysis).
Berdasarkan hasil penelitian, dapat disimpulkan bahwa ditemukan kesalahan
pada tataran morfologi, sintaksis, semantik, wacana, dan ejaan. Besarnya persentase
kesalahan pada masing-masing tataran antara lain: (a) morfologi 1,12 %; (b)
sintaksis29,21%, (c) semantik10,67%, (d) wacana 9,55 %; dan (e) ejaan 50 %.Secara
umum penyebab kesalahan berbahasa yang ditemukanada dua macam, yakni faktor(a)
kompetensi siswa dan (b) faktor perfomansi siswa.Faktor kompetensi siswa
dipengaruhi oleh proses pembelajaran yang diterima siswa.Kekurangan guru dalam
menjelaskan aturan-aturan penulisandan kurangnya perhatian siswa kepada guru,
membuat kompetensi menulis siswa kurang.Kemudian faktor kedua adalah faktor
perfomansi, atau faktor yang berasal dari siswa tersebut.Faktor ini dipengaruhi oleh
konsentrasi siswa dan gugup ketika menulis, sehingga tulisan siswa menjadi tidak
maksimal.Upaya yang dilakukan untuk memperbaiki kesalahan berbahasa ialah
dengan caramemperbaiki kompetensi dan perfomansi siswa. Memperbaiki
kompetensi dengan cara gurumemberikan pembelajaran khusus tentang menulis, tata
cara menulis, penggunan kalimat yang tepat, danpenulisan tanda baca yang tepat,
sedangkan memperbaiki perfomansi siswa adalah dengan cara meningkatkan
konsentrasi siswa dan banyak latihan menulis.
×
Penulis Utama
:
Ridha Kusuma Perdana
Penulis Tambahan
:
-
NIM / NIP
:
K1210045
Tahun
:
2014
Judul
:
Analisis Kesalahan Berbahasadalam Tulisan Deskripsi Siswa Kelas Xdi Smk Murni 2 Surakarta Tahun Pelajaran 2013/2014
Edisi
:
Imprint
:
Surakarta - F. KIP - 2014
Program Studi
:
S-1 Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia dan Daerah
Kolasi
:
Sumber
:
UNS-F. KIP Jur. Pendidikan Bahasa dan Seni-K.1210045-2014
Kata Kunci
:
Jenis Dokumen
:
Skripsi
ISSN
:
ISBN
:
Link DOI / Jurnal
:
-
Status
:
Public
Pembimbing
:
1. Dr. Budi Setiawan, M. Pd., 2. Drs. Purwadi, M.Pd.,
Penguji
:
Catatan Umum
:
Fakultas
:
Fak. KIP
×
File
:
Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.