Pengelolaan Surat Setoran Pajak (Ssp) Atas Pajak Penghasilan (Pph) Pasal 4 Ayat 2 Dari Pengalihan Hak Atas Tanah Dan/Atau Bangunan Di Kantor Pelayanan Pajak Pratama Sleman
Penulis Utama
:
Galih Adhi Pamungkas
NIM / NIP
:
D1511045
×ABSTRAK
Galih Adhi Pamungkas, D1511045, 2014, Pengelolaan Surat Setoran Pajak (SSP) Atas Pajak Penghasilan (PPh) Pasal 4 Ayat 2 Dari Pengalihan Hak Atas Tanah Dan/Atau Bangunan Di KPP Pratama Sleman, Tugas Akhir, Program Studi Manajemen Administrasi, Program Diploma III, Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik, Universitas Sebelas Maret, 59 Halaman.
Tujuan dari pengamatan ini adalah untuk mengetahui bagaimana pengelolaan Surat Setoran Pajak (SSP) atas Pajak Penghasilan (PPh) dari Pengalihan hak atas tanah dan/atau bangunan di KPP Pratama Sleman dan persyaratan apa saja yang harus dilengkapi untuk validasi Surat Setoran Pajak (SSP) atas Pajak Penghasilan (PPh) dari Pengalihan hak atas tanah dan/atau bangunan.
Pelaksanaan pengamatan ini menggunakan metode diskriptif kualitatif karena yang diuraikan bukan hanya sekedar angka-angka atau frekuensi saja melainkan berupa kata-kata, kalimat dan gambar yang lebih mengutamakan pemahaman dan makna. Sumber data diperoleh dari informan atau pegawai, aktivitas di lokasi pengamatan dan dokumen/arsip. Teknik pengumpulan data menggunakan metode wawancara, observasi (pengamatan) dan pengkajian dokumen atau arsip penunjang lainnya.
Dalam laporan dijelaskan cara pengisian Surat Setoran Pajak, serta lampiran-lampiran apa saja yang harus disiapkan oleh Wajib Pajak untuk validasi SSP atas pajak penghasilan pasal 4 ayat 2 dari pengalihan hak atas tanah dan/atau bangunan . Serta dijelaskan bagaimana prosedur pengelolaan Surat Setoran Pajak (SSP) yang meliputi penerimaan formulir penelitian Surat Setoran Pajak (SSP) dari Wajib Pajak (WP) di tempat pelayanan terpadu (TPT), proses penelitian oleh petugas peneliti Surat Setoran Pajak sampai dengan pembubuhan stempel pada Surat Setoran Pajak dan fotokopi Surat Setoran Pajak sebagai bentuk validasi pembayaran pajak serta penyampaiannya kepada Wajib Pajak..
Berdasarkan hasil pengamatan penulis menyimpulkan bahwa pengelolaan Surat Setoran Pajak (SSP) atas Pajak Penghasilan (PPh) pasal 4 ayat 2 dari pengalihan hak atas tanah dan/atau bangunan di KPP Pratama Sleman sudah dilaksanakan dengan baik sesuai dengan Peraturan Jenderal Pajak Nomor PER-26/PJ/2010 dan Ketentuan yang berlaku lainnya, sedangkan dalam upaya menyelesaikan hambatan-hambatan yang ada sudah cukup baik.
×
Penulis Utama
:
Galih Adhi Pamungkas
Penulis Tambahan
:
-
NIM / NIP
:
D1511045
Tahun
:
2014
Judul
:
Pengelolaan Surat Setoran Pajak (Ssp) Atas Pajak Penghasilan (Pph) Pasal 4 Ayat 2 Dari Pengalihan Hak Atas Tanah Dan/Atau Bangunan Di Kantor Pelayanan Pajak Pratama Sleman
Edisi
:
Imprint
:
Surakarta - FISIP - 2014
Program Studi
:
D-3 Manajemen Administrasi
Kolasi
:
Sumber
:
UNS-FISIP Prog. D III Manajemen Administrasi-D.1511045-2014
Kata Kunci
:
Jenis Dokumen
:
Laporan Tugas Akhir (D III)
ISSN
:
ISBN
:
Link DOI / Jurnal
:
-
Status
:
Public
Pembimbing
:
1. Drs. Suryatmojo, M.Si.
Penguji
:
Catatan Umum
:
Fakultas
:
Fak. ISIP
×
File
:
Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.