Penulis Utama : Muhamad Subhi
NIM / NIP : S611208018
× Stevia (Stevia rebaudiana Bertoni M.) banyak dibudidayakan di dataran tinggi yang umumnya mempunyai kandungan hara P dan bahan organik rendah. Tujuan penelitian ini adalah untuk menguji pengaruh pupuk hayati mikoriza dan fosfor terhadap pertumbuhan tanaman dan kadar gula stevia. Penelitian disusun dalam Rancangan Acak Kelompok Lengkap Faktorial dengan tiga ulangan. Perlakuan dengan pemberian dosis mikoriza (tanpa mikoriza, 10 g tan-1, 20 g tan-1, dan 30 g tan-1) dan pemberian pupuk P (tanpa pupuk P, 1 g tan-1, dan 2 g tan-1). Hasil penelitian menunjukkan bahwa pada tanaman awal mikoriza memberikan pengaruh nyata terhadap tinggi tanaman, sedangkan fosfor berpengaruh nyata terhadap jumlah daun. Pada tanaman ratoon mikoriza dan fosfor memberikan pengaruh nyata terhadap diameter batang dan biomassa akar. Interaksi antara mikoriza dan fosfor untuk semua variabel pengamatan tidak terjadi kecuali pada tinggi tanaman dan kadar gula steviosida. Aplikasi mikoriza dosis 30 g tan-1 yang dikombinasikan dengan pemupukan P dosis 2 g tan-1 mampu memberikan kadar gula steviosida tertinggi sebesar 1.350 g ha-1 meningkat 30,56% dibanding kontrol. Peningkatan dosis aplikasi mikoriza meningkatkan persentase infeksi mikoriza pada akar.