Pengaruh Metode Pembelajaran Role Play Terhadap Hasil Belajar Issu Etik Dalam Praktik Kebidanan Pada Mahasiswa Kebidanan Stikes Aisyiyah Surakarta
Penulis Utama
:
Latifah Safriana
NIM / NIP
:
R1113039
×Latar Belakang: Metode pembelajaran merupakan salah satu faktor yang mempengaruhi hasil belajar peserta didik. Penguasaan materi pada peserta didik dapat mencapai 5% dengan metode ceramah, 10% dengan membaca, 20% dengan audio visual, 30% demonstrasi, 50 % diskusi kelompok, dan dengan mempraktekkan mencapai 75%. Roleplay merupakan salah satu metode pembelajaran yang mengedepankan partisipasi peserta didik dalam pembelajaran. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh metode roleplay terhadap peningkatan hasil belajar Issu Etik dalam Praktik Kebidanan pada mahasiswa Kebidanan STIKES Aisyiyah Surakarta. Metodologi: Metode penelitian yang digunakan adalah eksperimental dengan pre and post control group design. Menggunakan total sampling dalam pengambilan sampel dengan jumlah 76 mahasiswa. Instrumen penelitian yang digunakan untuk mengukur hasil belajar adalah tes obyektif kemudian data diuji melalui uji statistik Independent t-test. Hasil: Rata-rata pre test kelompok ceramah adalah 64.8 dengan SD=8.937 dan rata-rata kelompok roleplay sebesar 64.9 dengan SD=8.647. Rata-rata post test kelompok ceramah sebesar 75.41 dengan SD=8.810 dan kelompok role play sebesar 82.03 dengan SD=6.736. Hasil analisis data menggunakan uji t pada pre test diperoleh nilai p sebesar 0.990 menunjukkan tidak ada perbedaan signifikan dan pada post test diperoleh nilai p sebesar 0.000 yang menunjukkan adanya perbedaan yang signifikan. Kesimpulan: Tidak terdapat perbedaan yang signifikan pada skor pre test kelompok eksperimen dan kontrol (p=0.990), kemudian terdapat perbedaan yang signifikan pada skor post test antara dua kelompok (p=0.000). Hasil tersebut menunjukkan penggunaan metode roleplay meningkatan hasil belajar mata ajar isu etik dalam pelayanan kebidanan dibandingkan dengan metode ceramah.
×
Penulis Utama
:
Latifah Safriana
Penulis Tambahan
:
-
NIM / NIP
:
R1113039
Tahun
:
2014
Judul
:
Pengaruh Metode Pembelajaran Role Play Terhadap Hasil Belajar Issu Etik Dalam Praktik Kebidanan Pada Mahasiswa Kebidanan Stikes Aisyiyah Surakarta
Edisi
:
Imprint
:
Surakarta - F. Kedokteran - 2014
Program Studi
:
D-4 Kebidanan Transfer
Kolasi
:
Sumber
:
UNS-F. Kedokteran Prog. D IV Bidan-R.11130392-2014
Kata Kunci
:
Jenis Dokumen
:
Laporan Tugas Akhir (D IV)
ISSN
:
ISBN
:
Link DOI / Jurnal
:
-
Status
:
Public
Pembimbing
:
1. Moch. Arief Tq, dr., M.S, 2. M. Nur Dewi K, S.ST., M. Kes,
Penguji
:
Catatan Umum
:
Fakultas
:
Fak. Kedokteran
×
File
:
Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.