Penulis Utama : Atoy Yoga Prasetya
NIM / NIP : E0010061
× Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui apakah alasan pengajuan kasasi oleh penuntut umum terhadap putusan Pengadilan Negeri Bengkayang yang dianggap terlalu ringan dalam perkara Illegal Logging telah sesuai dengan ketentuan Pasal 253 KUHAP, serta argumentasi hukum Mahkamah Agung dalam memeriksa dan memutus pengajuan kasasi oleh penuntut umum terhadap putusan pengadilan negeri Bengkayang yang dianggap terlalu ringan dalam perkara illegal logging. Penelitian ini termasuk jenis penelitian hukum normatif dengan sifat preskriptif. Pendekatan yang digunakan oleh peneliti adalah studi kasus (case study). Sumber data yang digunakan dalam penulisan hukum ini adalah data sekunder, yaitu menggunakan bahan-bahan kepustakaan yang dapat berupa putusan, peraturan perundang-undangan, dokumen, buku-buku, dan literatur yang berkaitan dengan masalah yang diteliti. Teknis analisis data yang digunakan yaitu metode silogisme dengan pola berpikir deduktif. Berdasarkan penelitian ini diperoleh kesimpulan atas permasalahan hukum yaitu yang pertama pengajuan kasasi oleh penuntut umum terhadap putusan Pengadilan negeri Bengkayang yang dianggap terlalu ringan dalam perkara illegal logging sebenarnya alasan tersebut bukan merupakan salah satu alasan pengajuan kasasi yang tercantum dalam Pasal 253 Kitab Undang-Undang Hukum Acara Pidana (KUHAP). Tetapi alasan terlalu ringan tersebut, mempunyai maksud bahwa karena salah penerapan hukum sebagaimana diatur dalam Pasal 253 menyebabkan Terdakwa dijatuhi hukuman ringan. Kedua, mengenai argumentasi hukum Mahkamah Agung dalam mengabulkan permohonan kasasi yang diajukan oleh Penuntut Umum pada Kejaksaan Negeri Bengkayang tidak menyebutkan mengenai alasan terlalu ringan yang diputus oleh hakim. Karena memang alasan terlalu ringannya suatu putusan yang ditetapkan oleh hakim bukan merupakan salah satu alasan pengajuan kasasi yang disebutkan dalam Pasal 253 KUHAP. Pemeriksaan kasasi di Mahkamah Agung merupakan pemeriksaan judex juris yakni pemeriksaan mengenai penerapan hukum, sedangkan alasan alasan terlalu ringannya suatu putusan yang ditetapkan oleh hakim tersebut memang bukanlah alasan mengenai penerapan hukum.
×
Penulis Utama : Atoy Yoga Prasetya
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : E0010061
Tahun : 2014
Judul : Tinjauan Tentang Pengajuan Kasasi Oleh Penuntut Umum Terhadap Putusan Pengadilan Negeri Bengkayang Yang Dianggap Terlalu Ringan Dalam Perkara Illegal Logging Dalam Putusan Nomor 1246k/Pidsus/2011
Edisi :
Imprint : Surakarta - F. Hukum - 2014
Program Studi : S-1 Ilmu Hukum
Kolasi :
Sumber : UNS-F. Hukum Jur. Ilmu Hukum-E.0010061-2014
Kata Kunci :
Jenis Dokumen : Skripsi
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Kristiyadi, S.H.,M.Hum.,
Penguji :
Catatan Umum :
Fakultas : Fak. Hukum
×
File : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.