Penulis Utama : Dini Claudia Widyasari
NIM / NIP : D0108055
× Semakin Populernya Pelaksanaan Good Corporate Governance Di Indonesia, Mendorong Pemerintahaan Indonesia Menyadari Perlunya Pelaksanaan Gcg Disektor Publik, Terutama Di Bumn Dan Juga Bumd. Hal Inilah Yang Mendorong Penulis Untuk Melakukan Penelitian Mengenai Good Corporate Governance Di Pdam Kota Surakarta Dengan Tujuan Untuk Mengetahui Penerapan Good Corporate Governance Di Pdam Kota Surakarta Yang Merupakan Salah Satu Hak Dari Stakeholder (Konsumen) Untuk Mengetahui Keadaaan Perusahaan Mengingat Masih Banyaknya Keluhan Dari Konsumen. Metode Penelitian Yang Digunakan Adalah Deskriptif Kualitatif, Dengan Teknik Pengumpulan Sampel Adalah Purposive Sampling. Teknik Pengumpulan Data Yang Digunakan Adalah Wawancara, Observasi, Metode Dokumenter Dan Metode Penulusuran Data Online. Teknik Analisis Data Dengan Cara Analisa Data Efektif Yaitu Reduksi Data, Penyajian Data Dan Verifikasi Data, Validitas Data Yang Digunakan Adalah Triangulasi. Hasil Penelitian Ini Menunjukkan Bahwa Secara Keseluruhan, Penerapan Good Corporate Governance Yang Dilihat Dari Nilai Integritas, Profesionalisme, Keteladanan Dan Penghargaan Pada Sumber Daya Manusia Masih Kurang Baik, Terutama Didalam Nilai Profesionalisme Dan Keteladanan. Integritas Pegawai Pdam Kota Surakarta Yang Sudah Cukup Baik Ditunjukkan Lewat Ketakwaan, Kejujuran, Dedikasi Atau Tanggungjawab Yang Dimiliki Para Pegawai Terhadap Komitmen Dan Konsistensi Dalam Menjalankan Tugas, Menjaga Kehormatan Dan Nama Baik Perusahaan Serta Taat Pada Peraturan Yang Berlaku. Kemudian Adanya Kemampuan, Komitmen, Konsistensi Dari Pdam Kota Surakarta Dalam Memberikan Penghargaan Kepada Pegawai Sangat Berguna Untuk Peningkatan Kinerja Para Pegawainya Dalam Memotivasi Diri Untuk Bisa Lebih Tanggungjawab Dan Disiplin Dalam Menjalankan Tugas, Dimana Kelak Hal Itu Juga Akan Berdampak Positif Pada Perusahaan. Profesionalisme Yang Kurang Dari Para Pegawai Akhirnya Mempengaruhi Sistem Nilai Keteladanan Yang Ada Pada Perusahaan Ini. Dimana Pemimpin Yang Ada, Sudah Berusaha Untuk Memberikan Contoh, Namun Karena Kurangnya Profesionalisme Maka Contoh Yang Sudah Ada Itu Tidak Begitu Berarti Bagi Para Pegawai. Hal Ini Dikarenakan : Values And System, Corporate Wisdom Dan Juga Corporate Identity Dari Pdam Kota Surakarta Sebagai Organisasi Publik Yang Kental Dengan Sistem Birokrasi Yang Kaku Dan Berbelit – Belit, Yang Menyebabkan Kreatifitas Para Pegawai Sulit Berkembang Karena Adanya Aturan-Aturan (Birokrasi) Yang Mengikatnya, Kebanyakan Dari Mereka Hanya Menunggu Perintah Dari Atasannya Saja.
×
Penulis Utama : Dini Claudia Widyasari
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : D0108055
Tahun : 2013
Judul : Penerapan Good Corporate Governance Di Pdam Kota Surakarta
Edisi :
Imprint : Surakarta - F.ISIP - 2013
Program Studi : S-1 Ilmu Administrasi Negara
Kolasi :
Sumber : UNS-F.ISIP Jur. Ilmu Administrasi-D0108055-2013
Kata Kunci :
Jenis Dokumen : Skripsi
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Dra. Hj. Lestariningsih, M.Si
Penguji :
Catatan Umum :
Fakultas : Fak. ISIP
×
File : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.