Penulis Utama : Fajar Sanubari
NIM / NIP : K3310034
× Tujuan dari penelitian ini adalah untuk (1) meningkatkan minat belajar siswa pada pokok bahasan larutan penyangga di kelas XI IPA 1 SMA Negeri 1 Sukoharjo melalui metode pembelajaran tutor teman sebaya dilengkapi media interaktif flash. (2) meningkatkan prestasi belajar siswa pada pokok bahasan larutan penyangga di kelas XI IPA 1 SMA Negeri 1 Sukoharjo melalui metode pembelajaran tutor teman sebaya dilengkapi media interaktif flash. Penelitian ini merupakan penelitian tindakan kelas yang dilaksanakan dalam dua siklus. Pada setiap siklus terdapat tahap persiapan, lalu dilanjutkan tahap pelaksanaan yang terdiri dari perencanaan, pelaksanaan, observasi, evaluasi, dan refleksi. Subyek penelitian adalah siswa kelas XI.IPA 1 SMA Negeri 1 Sukoharjo tahun pelajaran 2013/2014. Data diperoleh melalui wawancara, observasi, tes, angket dan dokumentasi. Teknik analisis data yang digunakan adalah analisis deskriptif kualitatif. Hasil dari penelitian yang dilakukan adalah (1) metode pembelajaran tutor teman sebaya (peer tutoring) yang dilengkapi dengan media interaktif flash dapat meningkatkan minat belajar kimia siswa pada materi pokok larutan penyangga. Pada siklus I minat belajar siswa yang dihitung dari rata-rata observasi dan hasil angket adalah 77,94%. Pada siklus II minat belajar siswa yang dihitung dari rata-rata observasi dan hasil angket adalah 85,63%. (2) metode pembelajaran tutor teman sebaya (peer tutoring) yang dilengkapi dengan media interaktif flash dapat meningkatkan prestasi belajar siswa pada materi pokok larutan penyangga. Pada siklus I ketuntasan belajar siswa terhitung 68,75%, sedangkan pada siklus II ketuntasan yang dicapai adalah 90,63%. Dilihat dari aspek afektif jumlah persentase siswa yang masuk dalam kategori sangat baik dan baik sebanyak 78,13% pada siklus I dan 84,37% pada siklus II. Kata kunci: tutor teman sebaya, media interaktif flash, minat belajar, prestasi belajar, larutan penyangga
×
Penulis Utama : Fajar Sanubari
Penulis Tambahan : 1.
2.
NIM / NIP : K3310034
Tahun : 2014
Judul : Penerapan metode pembelajaran tutor teman sebaya dilengkapi dengan media interaktif flash untuk meningkatkan minat dan prestasi belajar siswa kelas XI IPA 1 SMA Negeri 1 Sukoharjo tahun pelajaran 2013/2014 pada materi larutan penyangga
Edisi :
Imprint : Surakarta - F.KIP - 2014
Program Studi : S-1 Pendidikan Kimia
Kolasi :
Sumber : UNS-F. KIP Jur Pend. Kimia-K.3310034-2014
Kata Kunci :
Jenis Dokumen : Skripsi
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Dr. Sri Yamtinah, S.Pd., M.Pd.
2. Dra. Tri Redjeki, MS.
Penguji :
Catatan Umum :
Fakultas : Fak. KIP
×
File : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.