Penulis Utama : Natalia Vetyningrum
NIM / NIP : K7410121
× Tujuan penelitian ini adalah untuk meningkatkan prestasi belajar dalam pembelajaran Akuntansi pada siswa kelas XI IPS 2 SMA Negeri 5 Surakarta melalui model pembelajaran kooperatif tipe Make A Match dengan teknik penghargaan (reward). Penelitian ini merupakan penelitian tindakan kelas (PTK). Penelitian ini dilaksanakan dalam dua siklus dengan tiap siklusnya terdiri atas perencanaan, pelaksanaan tindakan, observasi, serta refleksi. Subjek penelitian adalah siswa kelas XI IPS 2 SMA Negeri 5 Surakarta yang berjumlah 32 siswa. Pengumpulan data kualitatif melalui wawancara, observasi serta dokumentasi sedangkan data kuantitatif melalui pre test dan post test. Validitas data menggunakan teknik triangulasi pengamat. Hasil penelitian menunjukkan bahwa prestasi belajar siswa mengalami peningkatan setelah penerapan model pembelajaran kooperatif tipe Make A Match dengan teknik penghargaan (reward). Peningkatan prestasi belajar siswa ditunjukkan dengan kenaikan rata-rata nilai tes evaluasi yaitu sebesar 7,44 dari pra tindakan dengan nilai rata-rata 68,90 dengan persentase ketuntasan 68,75% menjadi 76,27 dengan prosentase ketuntasan 81,25%. Setelah dilaksanakan siklus II nilai rata-rata siswa mengalami peningkatan sebesar 4,5 menjadi 80,84 dengan persentase ketuntasan 87,5%. Berdasarkan hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa model pembelajaran kooperatif tipe Make A Match dengan teknik penghargaan (reward) dapat meningkatkan prestasi belajar siswa pada mata pelajaran Akuntansi kelas XI IPS 2 SMA Negeri 5 Surakarta.
×
Penulis Utama : Natalia Vetyningrum
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : K7410121
Tahun : 2014
Judul : Upaya Peningkatan Prestasi Belajar Melalui Model Pembelajaran Kooperatif Tipe Make A Match Dengan Teknik Penghargaan (Reward) Pada Mata Pelajaran Akuntansi Kelas Xi Ips 2 Sma Negeri 5 Surakarta Tahun 2014
Edisi :
Imprint : Surakarta - F.KIP - 2014
Program Studi : S-1 Pendidikan Ekonomi Akuntansi
Kolasi :
Sumber : UNS-F.KIP Jur.Pendidikan Ekonomi-K7410121-2014
Kata Kunci :
Jenis Dokumen : Skripsi
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Prof. Dr. Siswandari, M.Stat
2. Nurhasan Hamidi, SE, M.Sc, Ak
Penguji :
Catatan Umum :
Fakultas : Fak. KIP
×
File : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.