Penentuan Waktu Standar Pemasangan Sambungan Baru Di Pdam Kabupaten Karanganyar
Penulis Utama
:
Sofyan Arifin
NIM / NIP
:
I1306063
×Perusahaan Daerah Air Minum (PDAM) merupakan perusahaan daerah yang mengelola kegiatan usaha air bersih secara profesional yang kemudian didistribusikan kepelanggan. Untuk memenuhi kebutuhan air bersih bagi masyarakat Kabupaten Karanganyar maka PDAM berusaha untuk memperluas jaringan distribusi air bersih kepada pelanggan. Dalam proses penerimaan pelanggan baru tersebut sudah berjalan dengan lancar, tetapi PDAM belum bisa menentukan waktu standar untuk pemasangan sambungan baru tersebut. Sehingga pada penelitian ini akan dibahas tentang penentuan standar waktu pemasangan sambungan baru di PDAM Karanganyar.
Langkah yang diterapkan dalam penelitian ini meliputi studi pustaka dan studi lapangan, dilanjutkan dengan memetakan proses-proses yang terjadi pada sub bagian terkait, dan menghitung tiap elemen pekerjaan di masing-masing sub bagian tersebut. Metode yang digunakan untuk menghitung waktu standar dalam penelitian ini adalah metode Stopwatch Study dan Wawancara terhadap pegawai bersangkutan tentang capaian pekerjaan harian. Metode Stopwatch Study digunakan untuk mengukur waktu standar Sub Bagian Hubungan Langganan dan Sub Bagian Logistik, metode tersebut digunakan karena pekerjaan yang dilakukan dilakukan hanya monoton dan tidak terpengaruh oleh antrian pendaftar sambungan baru ataupun kendala yang terjadi di lapangan. Sedangkan metode kedua yaitu Wawancara terhadap pegawai bersangkutan tentang capaian pekerjaan harian digunakan pada Sub Bagian Perencanaan Teknik dan Teknik Sambungan Rumah. Karena proses pekerjaan mereka berhubungan langsung dengan lapangan dan kondisi yang berubah-ubah.
Hasil penelitian waktu yang dibutuhkan pada sub bagian hubungan langganan adalah 88,05 menit, sub bagian perencanaan teknik divisi survey 52 menit, dan divisi RAB adalah 60 menit, sub bagian logistik membutuhkan waktu 92,10 menit dan sub bagian sambungan rumah adalah 60 menit. Tetapi proses tersebut dilakukan pada hari yang berbeda, sehingga proses awal dari pendaftaran hingga terpasang membutuhkan waktu 4 hari. Tetapi pada pelaksanaan di PDAM yang selama ini berjalan membutuhkan waktu 1-2 Minggu. Usulan perbaikan bagi PDAM adalah melakukan penambahan pegawai di sub bagian logistik dan melakukan penjadwalan pada sub bagian perencanaan teknik dan teknik sambungan rumah agar proses lebih teratur.
×
Penulis Utama
:
Sofyan Arifin
Penulis Tambahan
:
-
NIM / NIP
:
I1306063
Tahun
:
2014
Judul
:
Penentuan Waktu Standar Pemasangan Sambungan Baru Di Pdam Kabupaten Karanganyar
Edisi
:
Imprint
:
Surakarta - F. Teknik - 2014
Program Studi
:
S-1 Teknik Industri Non Reguler
Kolasi
:
Sumber
:
UNS-F. Teknik Jur. Teknik Industri-I.1306063-2014
Kata Kunci
:
Jenis Dokumen
:
Skripsi
ISSN
:
ISBN
:
Link DOI / Jurnal
:
-
Status
:
Public
Pembimbing
:
1. Irwan Iftadi, M.Eng. 2. Yuniaristanto, ST, MT
Penguji
:
Catatan Umum
:
Fakultas
:
Fak. Teknik
×
File
:
Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.