Penulis Utama : Umi Wulandari
NIM / NIP : G0109076
× Program Akselerasi Merupakan Program Unggulan Yang Memberikan Pelayanan Kepada Siswa Berbakat Akademis Untuk Dapat Mempercepat Masa Belajarnya Sesuai Dengan Aturan-Aturan Yang Ditetapkan. Siswa Akselerasi Memiliki Kecerdasan Di Atas Rata-Rata Sehingga Sering Mendapatkan Penghargaan Yang Berlebihan Dan Tuntutan Untuk Menjadi Siswa Yang Selalu Berprestasi. Adanya Tuntutan Yang Berlebihan Dari Lingkungan Sosial Membuat Siswa Akselerasi Mengalami Kecemasan Akademis Apabila Tidak Dapat Menyelesaikan Tugas Dengan Baik. Kecemasan Akademis Merupakan Salah Satu Sumber Stres. Usaha Untuk Mengatasi Sumber Stres Disebut Coping Stres. Ada Dua Tipe Coping Stres Yaitu Problem Focused Coping Dan Emotion Focused Coping. Problem Focused Coping Merupakan Strategi Coping Yang Berfokus Pada Masalah Sedangkan Emotion Focused Coping Berfokus Pada Emosi Yang Muncul Akibat Masalah Yang Dihadapi. Tujuan Penelitian Ini Adalah Untuk Mengetahui Adanya Perbedaan Kecemasan Akademis Ditinjau Dari Tipe Coping Stres Pada Siswa Akselerasi Sma Negeri 1 Sukoharjo. Hipotesis Yang Diajukan Adalah Ada Perbedaan Kecemasan Akademis Ditinjau Dari Tipe Coping Stres Pada Siswa Akselerasi Sma Negeri 1 Sukoharjo. Responden Penelitian Ini Adalah Siswa Kelas Xii Akselerasi Sma Negeri 1 Sukoharjo Yang Berjumlah 33 Orang. Penelitian Ini Merupakan Penelitian Populasi Karena Semua Responden Digunakan Dalam Penelitian. Pengumpulan Data Menggunakan Skala Coping Stres Dari Carver Yang Dimodifikasi Dan Skala Kecemasan Akademis. Analisis Data Menggunakan Teknik One Way Anova. Hasil Penelitian Menunjukkan Ada Perbedaan Kecemasan Akademis Ditinjau Dari Tipe Coping Stres Pada Siswa Akselerasi Sma Negeri 1 Sukoharjo Dengan Nilai F Hitung>F Tabel (6,723>4,159) Dengan P-Value 0,014<0,05. Hasil Analisis Deskriptif Memberikan Gambaran Bahwa Hampir Semua Siswa Akselerasi Menggunakan Tipe Coping Berupa Emotion Focused Coping (90,91%). Kecemasan Akademis Siswa Yang Menggunakan Problem Focused Coping Berada Pada Tingkat Rendah. Kecemasan Akademis Siswa Yang Menggunakan Emotion Focused Coping Berada Pada Tingkat Sedang
×
Penulis Utama : Umi Wulandari
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : G0109076
Tahun : 2014
Judul : Perbedaan Kecemasan Akademis Ditinjau Dari Tipe Coping Stres Pada Siswa Akselerasi Sma Negeri 1 Sukoharjo
Edisi :
Imprint : Surakarta - F.Kedokteran - 2014
Program Studi : S-1 Psikologi
Kolasi :
Sumber : UNS-F.Kedokteran Jur. Psikologi-G0109076-2014
Kata Kunci :
Jenis Dokumen : Skripsi
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Dra. Sri Wiyanti, M. Si.
2. Nugraha Arif Karyanta, S.Psi., M.Psi
Penguji :
Catatan Umum :
Fakultas : Fak. Kedokteran
×
File : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.