Penulis Utama : Heru Santoso
NIM / NIP : S61120800
× Heru Santoso, 2014. ”Efektivitas Pemberian Pupuk CustumBio dan Dosis Phosphat pada Media Tanam terhadap Pertumbuhan Semai Kopi.” Tesis Program Pascasarjana Program Studi Agronomi Universias Sebelas Maret Surakarta. Salah satu permasalahannya pada usaha pemenuhan biji kopi. Perbanyakan kopi dapat dilakukan dengan dua cara, yaitu secara generatif dan vegetatif. Cara generatif memang memakan waktu yang lebih lama dibandingkan setek, oleh sebab itu diperlukan perlakuan khusus dalam meningkatkan pertumbuhan semai kopi yang menggunakan biji kopi penelitian ini akan melakukan pemberian Custumbio pada media tanam dengan dosis pupuk phospat terhadap petumbuhan semai kopi, Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui efektifitas pemberian Custumbio pada media tanam dengan dosis pupuk phospat terhadap petumbuhan semai kopi. Metodologi penelitian yang digunakan adalah pola dasar RAL (Rancangan Acak Lengkap) terdiri dari 2 faktor perlakuan yaitu 1) Dosis pupuk CustomBio (C), terdiri dari 4 taraf yaitu: C.0 = 0 tablet per hektar (kontrol), C.1 = 8 tablet per hektar, C.2 = 9 tablet per hektar, C.3 = 10 tablet per hektar. 2) Aplikasi dengan cara melarutian 1 tablet CustomBio dapat dilarutkan menjadi 4 tangki knap sack (13 - 15 liter), Pupuk Phospat (P) ini , ada 4 taraf yaitu: P0 : 0 kg/ha (kontrol), P1 : 10 kg/ha, P2 : 20 kg/ha, P3 : 30 kg/ha, dengan ulangan sebanyak 3 kali. Hasil penelitian yaitu 1) Perlakuan dosis pupuk CustomBio (C) yang paling efektif adalah 250 ml/polybag (C3) karena lebih tinggi pertumbuhannya dibandingkan kontrol. 2) Perlakuan dosis pupuk Phospat (P) yang paling efektif adalah 18.75 gr/polybag (P3) sebab lebih tinggi pertumbuhannya dibandingkan kontrol. 3) Interaksi antar perlakuan dosis pupuk CustomBio dengan dosis pupuk phospat (P) berpengaruh berpengaruh sangat nyata pada lebar daun. Lebar daun tertinggi adalah pada kombinasi perlakuan dosis CustomBio 250 ml/polybag dengan dosis pupuk phospat 18.75 gr/ polybag (C3P3) sebesar 3.17 cm. 4) Kadar P jaringan tanaman pada akar, batang dan daun tertinggi pada kombinasi perlakuan kombinasi perlakuan dosis pupuk CustomBio sebesar 250 ml/polybag dengan dosis pupuk phospat 18.75 gr/polybag (C3P3) yang masing-masing sebagai berikut untuk akar kandungan P sebesar 1.96 %, batang kandungan P sebesar 2,08 % dan pada daun kandungan P sebesar 1.96 %. 5) Kandungan klorofil daun tertinggi terjadi pada kombinasi perlakuan pupuk CustomBio 250 ml/polybag dengan pupuk phospat sebesar 18.75 gr/polybag (C3P1) yaitu 9,731 mikrogram daun per cm2. Kata kunci : Pupuk Custom Bio, Dosis pupuk Phosphat, Pertumbuhan semai kopi
×
Penulis Utama : Heru Santoso
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : S61120800
Tahun : 2014
Judul : Efektivitas Pemberian Pupuk CustumBio dan Dosis Phosphat pada Media Tanam terhadap Pertumbuhan Semai Kopi
Edisi :
Imprint : Surakarta - Pascasarjana - 2014
Program Studi : S-2 Agronomi
Kolasi :
Sumber : UNS- Pascasarjana Prodi Agronomi S61120800-2014
Kata Kunci :
Jenis Dokumen : Tesis
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Prof. Dr. Ir. Ahmad Yunus, MS
2. Dr. Ir. Supriyadi, MS
Penguji :
Catatan Umum :
Fakultas : Sekolah Pascasarjana
×
File : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.