Penulis Utama : Zefanya Leopenoe
NIM / NIP : E0010372
× ABSTRAK Zefanya Leopenoe, E0010372. 2014. ANALISIS SUMPAH JABATAN PRESIDEN SEBAGAI DASAR PEMBERHENTIAN PRESIDEN DITINJAU DARI SISTEM PEMERINTAHAN PRESIDENSIAL. Fakultas Hukum Universitas Sebelas Maret. Sumpah jabatan presiden (dan wakil presiden) menjadi satu-satunya sumpah yang diatur dengan konstitusi. Sumpah yang diatur dalam pasal 9 Undang-Undang Dasar Negara Republik Indonesia Tahun 1945 ini menjadi awal dari berlakunya kekuasaan eksekutif bagi presiden (dan wakil presiden) terpilih. Penelitian ini hendak mengungkapkan mengenai eksistensi sumpah jabatan presiden dalam model pemerintahan presidensial. Dengan menggunakan metode penelitian normative, penulis juga berusaha mengungkapkan apakah sumpah jabatan presiden dapat menjadi dasar pemberhentian presiden apabila dilihat dari kacamata konstitusi. Langkah-langkah penafsiran dan membandingkan pendapat para ahli, serta penelaahan beberapa literature mengenai konstitusi dan pemerintahan presidensial menjadi senjata utama dalam analisa ini. Berdasarkan hasil penelitian yang dilakukan penulis, praktek pemberhentian presiden yang pernah terjadi dalam sejarah ketatanegaraan menggunakan dasar pelanggaran sumpah jabatan presiden sebagai alasannya. Hal tersebut seperti yang dialami oleh mantan presiden Amerika, Andrew Johnson dan Richard M. Nixon, serta mantan presiden Indonesia, Abdurrahman Wahid. Dalam konstitusi Indonesia, mekanisme pemberhentian presiden secara tekstual tidak menyebutkan pelanggaran sumpah jabatan presiden dapat menjadi dasar pemberhentian presiden, tetapi, substansi pada kalimat sumpah jabatan presiden tersebut menjadi hal yang sakral bagi pemegang kekuasaan eksekutif. Melakukan tindakan yang melanggar atau tidak sesuai dengan isi sumpah jabatan presiden menjadi hal yang potensial untuk dapat dijadikan dasar pemberhentian presiden.
×
Penulis Utama : Zefanya Leopenoe
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : E0010372
Tahun : 2014
Judul : Analisis Sumpah Jabatan Presiden Sebagai Dasar Pemberhentian Presiden Dalam Masa Jabatan Ditinjau Dari Sistem Pemerintahan Presidensial
Edisi :
Imprint : Surakarta - F. Hukum - 2014
Program Studi : S-1 Ilmu Hukum
Kolasi :
Sumber : UNS-F.Hukum Jur. Ilmu Hukum-E.0010372-2014
Kata Kunci :
Jenis Dokumen : Skripsi
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Aminah, S.H.,M.H
2. Sugeng Praptono, S.H.,M.H,
Penguji :
Catatan Umum :
Fakultas : Fak. Hukum
×
File : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.