Penulis Utama : Puji Waluyo
NIM / NIP : S811308029
× Tujuan Dalam Penelitian Ini Adalah Untuk Mengungkapkan Bagaimana Sebenarnya Pelaksanaan Regrouping Di Sd 1 Undaan Tengah Kecamatan Undaan Kudus. Masalah Pokok Dalam Penelitian Ini Adalah Karakteristik Pelaksanaan Regrouping Dengan Sub Fokus Karakteristik Manajemen, Pelaksanaan Pembelajaran, Kendala Dan Hasil Yang Dicapai Setelah Adanya Regrouping. Penelitian Ini Menggunakan Jenis Penelitian Deskriptif Kualitatif. Sumber Data Diperoleh Dari Informan, Dan Dokumen. Pengumpulan Data Menggunakan Observasi Langsung, Wawancara, Dan Dokumentasi. Pengujian Validitas Data Menggunakan Trianggulasi Sumber Dan Metode. Hasil Penelitian Ini Menunjukkan Bahwa Regrouping Merupakan Penggabungan Beberapa Sekolah Dasar Menjadi Satu Dalam Rangka Efisiensi Dan Efektifitas Pengelolaan Sekolah Serta Maksimalnya Proses Pembelajaran. Penggabungan Merupakan Kata Lain Dari Merger Yang Biasanya Terjadi Di Kalangan Perusahaan Profit Seperti Dalam Dunia Usaha Perbankan. Penggabungan (Regrouping) Sekolah Dasar Bertujuan Agar Pelaksanaan Manajemen Sekolah Dapat Berlangsung Secara Efektif Dan Efisien Serta Pembelajaran Mampu Mencapai Standar Yang Ditetapkan. Pelaksanaan Program Regrouping Di Sd 1 Undaan Tengah Kecamatan Undaan Kudus Berjalan Dengan Maksimal Sesuai Dengan Yang Diharapkan. Pengelolaan Sekolah Menjadi Lebih Efisien Dan Efektif Serta Pembelajaran Mampu Mencapai Standar Yang Ditetapkan. Sarana Dan Prasarana Mengalami Peningkatan, Meskipun Masih Perlu Perbaikan Dan Pengadaan. Kendala Pelaksanaan Regrouping Tidak Signifikan Dan Dapat Dipecahkan Dengan Baik.
×
Penulis Utama : Puji Waluyo
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : S811308029
Tahun : 2014
Judul : Pelaksanaan Program Regrouping Sekolah Dasar 1 Undaan Tengah Kecamatan Undaan Kudus
Edisi :
Imprint : Surakarta - Pascasarjana - 2014
Program Studi : S-2 Teknologi Pendidikan
Kolasi :
Sumber : UNS-Pascasarjana Progdi.Teknologi Pendidikan-S811308029-2014
Kata Kunci :
Jenis Dokumen : Tesis
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Prof. Dr. Sunardi, M.Sc
2. Dr. Djono, M.Pd
Penguji :
Catatan Umum :
Fakultas : Sekolah Pascasarjana
×
File : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.