Pengembangan Modul Ipa Terpadu Berbasis Scientific Approach Kurikulum 2013 Smp Kelas Vii Materi Karakteristik Zat
Penulis Utama
:
Nita Kurniasari
NIM / NIP
:
K2310067
×Penelitian Ini Termasuk Penelitian Pengembangan Yang Menggunakan Metode Research And Development (R&D). Penelitian Ini Menggunakan Model Pengembangan Model Prosedural Yaitu Model Yang Bersifat Deskriptif, Yang Menunjukkan Tahapan-Tahapan Yang Harus Diikuti Untuk Menghasilkan Produk Berupa Media Pembelajaran. Prosedur Yang Digunakan Adalah Prosedur Penelitian Yang Dikembangkan Oleh Borg&Gall. Jenis Data Yang Diperoleh Bersifat Kuantitatif Dan Kualitatif Yaitu Yaitu Angket Dan Wawancara. Teknik Analisis Data Yang Digunakan Adalah Analisis Deskriptif Kualitatif Dan Kuantitatif. Data-Data Yang Diperoleh Berasal Dari Validator Yang Terdiri Dari Ahli, Reviewer Serta Responden Yang Terdiri Atas 10 Siswa Smp Dari Satu Sekolah Dan 30 Siswa Smp Yang Berasal Dari Tiga Sekolah.
Tahap-Tahap Dalam Pengembangan Ini Yaitu: (1) Analisis Kebutuhan, (2) Rancangan Awal Pembuatan Modul, (3) Pembuatan Desain, Meliputi: (A) Tujuan, (B) Advance Organizer, (C) Gambar Dan Ilustrasi, (D) Lembar Kegiatan, (E) Rangkuman, (F) Tes Formatif Dan Umpan Balik, (4) Pembuatan Draft Modul, (5) Validasi Ahli, (6) Revisi, (7) Uji Coba Awal Dan Revisi, (8) Uji Coba Utama Dan Revisi. Hasil Akhir Produk Penelitian Ini Dalam Bentuk Modul Ipa Terpadu Berbasis Scientific Approach Pada Materi Karakteristik Zat Dan Perubahannya Untuk Siswa Smp Kelas Vii. Pengembangan Modul Ipa Terpadu Secara Umum Sudah Baik Dengan Kesesuaian Hasil Validasi Oleh Ahli Dan Reviewer Dalam Aspek Materi, Bahasa Dan Gambar, Penyajian Dan Kegrafisan. Karakteristik Media Yang Dikembangkan Yakni: (1) Media Dicetak Dalam Ukuran A4 Dengan Tampilan Full Color, (2) Materi Yang Disajikan Adalah Karakteristik Zat Dan Perubahannya, (3) Tampilan Modul Ipa Terpadu Ini Antara Lain: (A) 2 Cover Depan Dan Belakang, (B) Kata Pengantar, (C) Petunjuk Penggunaan Modul, (D) Peta Konsep, (E) Peta Kompetensi, (F) Kegiatan Belajar, (G) Tokoh Sains (4) Modul Ipa Terpadu Yang Dibuat Hanya Terdiri Dari Satu Kegiatan Belajar Yang Terbagi Menjadi Dua Submateri, Yakni Perubahan Fisika Dan Perubahan Kimia, Serta Pemisahan Campuran. Pengembangan Modul Ipa Terpadu Berbasis Scientific Approach Pada Materi Karakteristik Zat Dan Perubahannya Untuk Siswa Smp Kelas Vii Yang Memiliki Kriteria Baik.
×
Penulis Utama
:
Nita Kurniasari
Penulis Tambahan
:
-
NIM / NIP
:
K2310067
Tahun
:
2014
Judul
:
Pengembangan Modul Ipa Terpadu Berbasis Scientific Approach Kurikulum 2013 Smp Kelas Vii Materi Karakteristik Zat
Edisi
:
Imprint
:
Surakarta - F.KIP - 2014
Program Studi
:
S-1 Pendidikan Fisika
Kolasi
:
Sumber
:
UNS-F.KIP Jur.Pendidikan Fisika-K2310067-2014
Kata Kunci
:
Jenis Dokumen
:
Skripsi
ISSN
:
ISBN
:
Link DOI / Jurnal
:
-
Status
:
Public
Pembimbing
:
1. Drs. Surantoro, M.Si 2. Ahmad Fauzi, M.Pd
Penguji
:
Catatan Umum
:
Fakultas
:
Fak. KIP
×
File
:
Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.