Pengaruh jejaring sosial, cognitive absorption, dan orientasi tujuan terhadap peningkatan prestasi akademik siswa sekolah menengah kejuruan di Surakarta
Penulis Utama
:
Reni Eka Septiani
NIM / NIP
:
K7410151
×Tujuan utama penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh jejaring
sosial, cognitive absorption, dan orientasi tujuan terhadap peningkatan prestasi
akademik. Tujuan khusus penelitian ini adalah untuk mengetahui: (1) pengaruh
kepribadian, kepercayaan terhadap orang, dan regulasi diri terhadap cognitive
absorption dan penggunaan jejaring sosial. (2) pengaruh cognitive absorption
terhadap prestasi akademik, kepuasan hidup, dan penggunaan jejaring sosial. (3)
pengaruh penggunaan jejaring sosial terhadap kepuasan hidup dan prestasi
akademik. (4) pengaruh kepuasan hidup terhadap prestasi akademik. (5) pengaruh
orientasi tujuan kinerja terhadap prestasi akademik.
Metode penelitian yang digunakan adalah survey dengan pendekatan
metode deskriptif kuantitatif. Pengujian hipotesis dilakukan dengan metode
Structural Equation Modeling (SEM) dengan bantuan aplikasi perangkat lunak
SmartPLS versi 2.0. Teknik pengambilan sampel yang digunakan adalah cluster
sampling, quota sampling, proportionate random sampling, dan convenience
sampling. Penelitian dilakukan terhadap 93 siswa Sekolah Menengah Kejuruan di
Surakarta. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah teknik kuesioner
dengan skala likert. Uji persyaratan analisis PLS SEM yang digunakan dalam
penelitian ini adalah uji outer model berupa uji covergent validity, discriminant
validity, dan composite reliability. Uji inner model dengan melihat R². Pengujian
hipotesis dalam penelitian ini menggunakan analisis koefisien jalur untuk
mengetahui hubungan antar variabel penelitian.
Hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa: (1) Kepribadian berpengaruh
positif signifikan terhadap cognitive absorption, akan tetapi tidak mempengaruhi
lamanya penggunaan jejaring sosial. (2) Regulasi diri berpengaruh positif
signifikan terhadap cognitive absorption, akan tetapi tidak mempengaruhi lamanya
penggunaan jeajring sosial. (3) Kepercayaan terhadap orang tidak mempengaruhi
cognitive absorption, akan tetapi berpengaruh positif signifikan terhadap
penggunaan jejaring sosial. (4) Cognitive absorption berpengaruh positif
signifikan terhadap prestasi akademik dan penggunaan jejaring sosial, akan tetapi
tidak berpengaruh terhadap kepuasan hidup. (5) Penggunaan jejaring sosial
berpengaruh positif signifikan terhadap kepuasan hidup dan berpengaruh negatif
signifikan terhadap prestasi akademik. (6) Kepuasan hidup tidak berpengaruh
terhadap prestasi akademik. (7) Orientasi tujuan kinerja berpengaruh positif
signifikan terhadap prestasi akademik.
×
Penulis Utama
:
Reni Eka Septiani
Penulis Tambahan
:
-
NIM / NIP
:
K7410151
Tahun
:
2014
Judul
:
Pengaruh jejaring sosial, cognitive absorption, dan orientasi tujuan terhadap peningkatan prestasi akademik siswa sekolah menengah kejuruan di Surakarta
Edisi
:
Imprint
:
Surakarta - F. KIP - 2014
Program Studi
:
S-1 Pendidikan Ekonomi Akuntansi
Kolasi
:
Sumber
:
UNS- F. KIP Jur. Pendidikan Ekonomi BKK Tata Niaga-K. 7410151-2014