Analisis Perubahan Iklim (Hujan) di Kawasan Kabupaten Boyolali
Penulis Utama
:
Mutiara Said
NIM / NIP
:
I0110081
×Muttiara Said, 2014, Analisis Perubahan Iklim (Hujan) di Kawasan Kabupaten
Boyolali. Skripsi, Jurusan Teknik Sipil Fakultas Teknik Universitas Sebelas Maret
Surakarta.
DAS Cemoro merupakan salah satu DAS di Kabupaten Boyolali yang bermuara
di Sungai Bengawan Solo. Isu pemanasan global ditengarai berdampak pada
perubahan iklim. Hujan merupakan salah satu parameter dari iklim. Tujuan dari
penelitian ini adalah untuk mengetahui validitas data hujan, mengetahui adanya
indikasi perubahan iklim terhadap curah hujan dan hujan wilayah di DAS Cemoro.
Metode yang digunakan dalam penelitian ini untuk mengetahui validitas data
hujan adalah metode RAPS (Rescaled Adjusted Partial Sums). Karakteristik hujan
dan perubahan distribusi hujan dianalisis dengan uji statistik, yaitu uji rata-
rata
dengan uji-t, uji kesamaan jenis varian sampel dengan uji-Barlett Chikuadrat, dan
uji varian populasi dengan uji-F. Data hujan diambil dari Stasiun Andong, Stasiun
Karanggede, Stasiun Gisik Banyudono dan hujan wilayah DAS Cemoro.
Hasil analisis statistik menunjukkan bahwa ketiga stasiun hujan adalah panggah.
Rata-rata curah hujan tahunan antara periode 1 dan 2 di masing-masing stasiun
hujan dan hujan wilayah menunjukkan tidak ada beda nyata. Namun pada uji
kesamaan jenis varian sampel menunjukkan bahwa Stasiun Karanggede, Gisik
Banyudono, dan hujan wilayah mempunyai beda nyata, hanya Stasiun Andong
yang tidak mempunyai beda nyata. Hasil analisis varian populasi menunjukkan
bahwa varian curah hujan antar ketiga stasiun mempunyai beda nyata. Hasil
analisis statistik dengan menggunakan curah hujan total tahunan, bulan basah
(DJF), bulan kering (JJA), dan bulan peralihan (MAM & SON) menunjukkan
bahwa terjadi perubahan distribusi curah hujan yang cukup signifikan berdasarkan
nilai rata-rata dan varian.
Kata Kunci: curah hujan, validitas data hujan, rata-rata, varian.
×
Penulis Utama
:
Mutiara Said
Penulis Tambahan
:
-
NIM / NIP
:
I0110081
Tahun
:
2014
Judul
:
Analisis Perubahan Iklim (Hujan) di Kawasan Kabupaten Boyolali
Edisi
:
Imprint
:
Surakarta - F. Teknik - 2014
Program Studi
:
S-1 Teknik Sipil
Kolasi
:
Sumber
:
UNS - F. Teknik Jur. Teknik Sipil - I0110081 - 2014