Penulis Utama : Bambang Hariyanto
NIM / NIP : S881308006
×

Bambang Hariyanto. 2015. Study Kimia Airtanah Dangkal Untuk Deteksi Intrusi Air Laut Di Pesisir Kabupaten Rembang Propinsi Jawa Tengah Tahun 2014 Dan Implementasinya Untuk Pembelajaran Geografi Di SMA. TESIS. Pembimbing I : Prof. Dr. Chatarina Muryani MSi, II : Dr. Ir.Robertus Sudaryanto MS. Program Studi Pendidikan Kependudukan Dan Lingkungan Hidup, Program S-2 Fakultas Keguruan Ilmu Kependidikan. Universitas Sebelas Maret Surakarta.
STUDI KIMIA AIRTANAH DANGKAL
UNTUK DETEKSI INTRUSI DI PESISIR KABUPATEN REMBANG PROPINSI JAWA TENGAH TAHUN 2014
Abstrak
Pesisir Rembang dan sekitarnya merupakan daerah penghasil padi, tanaman pertanian lainnya dan garam. Daerah ini adalah daerah yang air permukaannya terbatas. Sementara itu daerah ini terus berkembang sebagai daerah pemukiman. Hal ini mengakibatkan pengambilan airtanah terus meningkat sehingga meningkatkan bahaya intrusi ataupun proses hidrogeokimia yang lain yang bisa menurunkan kualitas airtanahnya.Untuk mengetahui kondisi airtanah sekaligus mengembangkan materi Geografi maka dilakukan penelitian ini. Tujuan Penelitian ini adalah:1).Mengetahui karakteristik kimia airtanah di pesisir Rembang, 2). Mengetahui distribusi Intrusi di pesisir Rembang. 3) .Mengaplikasikan hasil penelitian ini untuk pengajaran .
Metode penelitian yang digunakan adalah kuantitatif deskriptif dengan variabel Penelitian : Na,K,Ca,Mg,Cl,HCO3,CO3,SO4,SAR( Sodium Absorbsion Ratio). Data diperoleh dari 16 sampel, titik pengambilan sampel dengan transek. Analisis kandungan anion dan kation dilakukan di laboratorium kualitas air Balingtan Jaken, Pati Dan Lab. Kes. UPT. Din Kes Surakarta. Tipe airtanah ditentukan berdasarkan pada data : DHL, Na,K, Ca, Mg, Cl,HCO3, CO3,SO4 diplot pada diagram Piper. Sodum Absorbsion Ratio dihitung berdasarkan dari perbandingan Na, Ca dan Mg. Intrusi didasarkan pada rasio Cl/HCO3 ( Metoda Ravelle).
Dari analisis data menunjukan bahwa: 1. Karakteristik kimia Airtanah di pesisir Rembang terdapat 3 ( tiga ) kelompok tipe kimia airtanah yaitu : a ).Tipe Ca(Mg) HCO3 (terdapat di bagian barat dan tengah ), b.) Tipe Ca(Mg)Cl(SO4) ( di Selatan tengah ) dan c.) Tipe Na(K)Cl(SO4) ( di timur ). Tipe Ca(Mg) HCO3 umumnya bersifat stabil. Tipe Ca(Mg)Cl(SO4) adalah tipe airtanah yang belum stabil dan payau, tipe ini disebabkan oleh air laut yang terjebak di akifer ( air connate ) dan proses pencucian (flushing). Tipe Na(K)Cl(SO4) adalah tipe airtanah yang disebabkan oleh intrusi. 2. Berdasarkan keasinan airtanah didaerah penelitian ditemukan 3 (tiga ) kelompok airtanah asin yaitu a.)airtanah asin karena intrusi air laut, b.)airtanah asin karena factor lain bukan intrusi air laut dan c.) airtanah tawar. 3. Dari hasil penelitian ini menunjukan adanya perwilayahan tipe airtanah maupun perwiyahan airtanah asin yang dapat diaplikasikan dalam pembelajaran Geografi dalam Kompetensi Dasar Dinamika Hidrosfera sub bahasan tentang perwilayahan airtanah.
Kata Kunci : Airtanah, Tipe Kimia Airtanah, Airtanah Asin.

×
Penulis Utama : Bambang Hariyanto
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : S881308006
Tahun : 2015
Judul : STUDI KIMIA AIRTANAH DANGKAL UNTUK DETEKSI INTRUSI AIR LAUT DI PESISIR KABUPATEN REMBANG PROPINSI JAWA TENGAH TAHUN 2014 DAN IMPLEMENTASINYA UNTUK PEMBELAJARAN GEOGRAFI DI SMA
Edisi :
Imprint : Surakarta - Pascasarjana - 2015
Program Studi : S-2 Pendidikan Geografi
Kolasi :
Sumber : UNS- Pascasarjana Prodi PKLH S881302006-2015
Kata Kunci :
Jenis Dokumen : Tesis
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Prof. Dr. Ch. Muryani MSi
2. Dr. Robertus Sudaryanto MS
Penguji :
Catatan Umum :
Fakultas : Fak. KIP
×
File : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.