Penulis Utama | : | Agus Susilo |
NIM / NIP | : | S991302003 |
Agus Susilo S991302003. Pengembangan modul berbasis pembelajaran saintifik untuk peningkatan kemampuan aplikatif dan mencipta siswa dalam proses pembelajaran akuntansi. Tesis: pembimbing: Prof. Dr. Siswandari, M.stat., Dr. Bandi, M.Si, Ak. Program Pasca Sarjana Pendidikan Ekonomi, Universitas Sebelas Maret, Surakarta 2015
ABSTRAK
Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui 1) Kevalitan instrumen (modul akuntansi kelas XII SMA) untuk menjamin data hasil penelitian, 2) Keefektifan modul Ekonomi sub bab Akuntansi berbasis pendekatan pembelajaran saintifik untuk meningkatkan kemampuan aplikatif dan mencipta siswa.
Penelitian menggunakan metode penelitian dan pengembangan model Borg dan Gall yang dimodifikasi. Sasaran penelitian terdiri atas sasaran kelas uji coba dan kelas pengembangan. Sasaran uji coba modul yang dikembangkan adalah siswa kelas XII IPS 1 SMA N 1 Slogohimo Tahun Pelajaran 2014/ 2015, sedangkan sasaran pengembangan modul adalah siswa kelas XII IPS 2 (kelas perlakuan) dan XII IPS Bio (kelas kontrol) SMA N 1 Slogohimo Tahun Pelajaran 2014/ 2015.
Hasil uji coba kelayakan menunjukan bahwa instrumen valid digunakan untuk penelitian dengan nilai pencapaian sangat baik yakni: ahli materi 83, 16 %, ahli media 84, 17 % dan praktisi 88 %. Hasil Uji coba diperoleh prosentase pencapaian sangat baik sebesar 85,7 %. Hasil penelitian menunjukan bahwa modul Ekonomi sub bab Akuntansi berbasis pendekatan pembelajaran saintifik efektif untuk meningkatkan kemampuan aplikatif dan mencipta siswa dengan didapat nilai signifikansi = 0,000 dan 0,007 ≤ 0,05 pada saat uji efektivitas antara kelas kontrol dan kelas perlakuan. Nilai rata-rata kemampuan aplikatif kelas perlakuan adalah 79,09 dan kelas kontrol rata-rata nilai 63,75, serta untuk nilai rata-rata kemampuan mencipta kelas perlakuan adalah 80,45 dan kelas kontrol adalah 69,17. Nilai tersebut menunjukan bahwa nilai kelas perlakuan lebih tinggi dibandingkan dengan nilai kelas kontrol.
Kata Kunci: Modul, saintifik, kemampuan aplikatif, kemampuan mencipta, peserta didik.
Penulis Utama | : | Agus Susilo |
Penulis Tambahan | : | - |
NIM / NIP | : | S991302003 |
Tahun | : | 2015 |
Judul | : | PENGEMBANGAN MODUL BERBASIS PEMBELAJARAN SAINTIFIK UNTUK PENINGKATAN KEMAMPUAN APLIKATIF DAN MENCIPTA SISWA DALAM PROSES PEMBELAJARAN AKUNTANSI |
Edisi | : | |
Imprint | : | Surakarta - Pascasarjana - 2015 |
Program Studi | : | S-2 Pendidikan Ekonomi |
Kolasi | : | |
Sumber | : | UNS- Pascasarjana Prodi Pendidikan Ekonomi S991302003-2015 |
Kata Kunci | : | |
Jenis Dokumen | : | Tesis |
ISSN | : | |
ISBN | : | |
Link DOI / Jurnal | : | - |
Status | : | Public |
Pembimbing | : |
1. Prof. Dr. Siswandari, M.Stat., 2. Dr. Bandi, M.Si, Ak., |
Penguji | : | |
Catatan Umum | : | |
Fakultas | : | Fak. KIP |
File | : | Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download. |
---|