Penulis Utama : Siti Maryati
NIM / NIP : R1113078
×

Latar Belakang: Sampai saat ini masih banyak para ibu hamil yang sulit menerima tentang perubahan fisiologis yang terjadi selama kehamilan. Terkadang membuat ibu hamil tampak jelek, aneh, tidak merasa nyaman dan tidak percaya diri. Tujuan : Untuk mengetahui hubungan antara pengetahuan dengan penerimaan tentang perubahan fisiologis pada ibu hamil trimester III diPuskesmas Tangen Sragen.

Metode: Penelitian ini menggunakan Desain penelitian observasional analitik dengan pendekatan cross sectional . Teknik sampling yang digunakan adalah total sampling dengan jumlah sampel 30 ibu-ibu hamil trimester III. Instrumentasi penelitian menggunakan kuisioner. Analisa data menggunakan uji statistik lambda.                    Hasil: Responden yang mempunyai pengetahuan cukup tentang perubahan fisiologis dan 22 responden (73,3%) mempunyai sikap negatif tentang perubahan fisiologis. Hasil analisis lambda yaitu p = 0.036 (p < 0.05) dengan r = 0.750.

Simpulan: Terdapat hubungan yang bermakna antara pengetahuan dengan penerimaan tentang perubahan fisiologis pada ibu hamil trimester III di Puskesmas Tangen Sragen, maknanya adalah semakin tinggi pengetahuan tentang perubahan fisiologis semakin tinggi pula penerimaan ibu hamil trimester III.

Kata kunci: Pengetahuan, Penerimaan, Perubahan fisiologis

×
Penulis Utama : Siti Maryati
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : R1113078
Tahun : 2014
Judul : Hubungan antara Pengetahuan Tentang Perubahan Fisiologis dengan Penerimaan Ibu Hamil Tm III di Puskesmas Tangen
Edisi :
Imprint : Surakarta - F. Kedokteran - 2014
Program Studi : D-4 Kebidanan Transfer
Kolasi :
Sumber : UNS-F. Kedokteran Prog. Diploma IV Bidan Pendidik-R.1113078-2014
Kata Kunci :
Jenis Dokumen : Laporan Tugas Akhir (D IV)
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Fresthy Atrika Y, SST. M,Kes
2. Ropitasari, S SiT, M.Kes
Penguji :
Catatan Umum :
Fakultas : Fak. Kedokteran
×
File : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.