Penulis Utama : Dyan Farisa
NIM / NIP : S611308008
×

Dyan Farisa. S611308008. 2015. Pengujian Potensi Dosis Radiasi Sinar Gamma Terhadap Terjadinya Mutan Padi (Oryza sativa L) Varietas Lokal Mentik Susu dan Umbul. Pembimbing 1: Prof. Dr. Ir. Ahmad Yunus, M.S. Pembimbing 2:  Ir. Susilo Hambeg Poromarto, M.Sc., Ph.D. Program Studi Agronomi, Pascasarjana, Universitas Sebelas Maret,  Surakarta.

Padi (Oryza sativa L.) merupakan tanaman pangan paling penting di Indonesia.  Masalah yang dhadapi adalah belum tersedianya padi yang menghasilkan beras berkualitas dengan produksi yang tinggi.  Tujuan penelitian untuk mendapatkan mutan yang berproduksi lebih tinggi dan berumur pendek. Penelitian ini menggunakan 2 perlakuan yaitu 2 jenis varietas padi lokal yaitu varietas mentik susu (V1) dan varietas umbul (V2) dan 5 dosis radiasi sinar gamma 100 gray (R1), 200 gray (R2), 300 gray (R3), 400 gray (R4) dan 500 gray (R5).  Penelitian dilaksanakan pada lahan pertanian di desa Mojosongo, Kabupaten Boyolali pada bulan januari sampai Mei 2014.

Tiga tanaman yang diduga mutan telah terdeteksi dengan ciri-ciri jumlah anakan produktif yang lebih banyak (berapa persen dibanding kontrol), gabah bernas yang lebih banyak (berapa persen dibanding kontrol), dengan umur panen (berapa hari) lebih pendek dibanding dengan kontrol.  Perlu dilakukan penelitian lebih lanjut untuk generasi M2, M3, dst untuk dapat melihat pengaruh (morfologi dan fisiologi ) radiasi sinar gamma yang di berikan, sehingga di peroleh hasil dan produksi yang maksimal dengan pemuliaan tanaman padi melalui mutasi fisik (Radiasi sinar gamma).

 

Kata Kunci : Padi Lokal,  Radiasi sinar Gamma, Mentik Susu

×
Penulis Utama : Dyan Farisa
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : S611308008
Tahun : 2015
Judul : PENGUJIAN POTENSI DOSIS RADIASI SINAR GAMMA TERHADAP TERJADINYA MUTAN PADI (Oryza sativa L.) VARIETAS LOKAL MENTIK SUSU DAN UMBUL
Edisi :
Imprint : Surakarta - Pascasarjana - 2015
Program Studi : S-2 Agronomi
Kolasi :
Sumber : UNS- Pascasarjana Prodi Biosain S611308008-2015
Kata Kunci :
Jenis Dokumen : Tesis
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Prof. Dr. Ir. Ahmad Yunus, M.S
2. Ir. Susilo Hambeg Poromarto M.Sc.,Ph.D
Penguji :
Catatan Umum :
Fakultas : Sekolah Pascasarjana
×
File : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.