Penulis Utama : Tri Utami Widayati
NIM / NIP : K4310083
×

Penelitian bertujuan untuk mengetahui: 1) Perbedaan kemampuan memecahkan masalah antara model PBL dan ceramah bervariasi pada materi keanekaragaman hayati Indonesia siswa kelas X MIA SMA Negeri 2 Surakarta tahun pelajaran 2014/2015, 2) Perbedaan retensi antara model PBL dan ceramah bervariasi pada materi keanekaragaman hayati Indonesia siswa kelas X MIA SMA Negeri 2 Surakarta tahun pelajaran 2014/2015.
Penelitian ini merupakan penelitian eksperimen semu (quasi experiment) dengan desain penelitian posttest only nonequivalent control group design. Populasi penelitian adalah seluruh siswa kelas X MIA SMAN 2 Surakarta sebanyak lima kelas. Pengambilan sampel menggunakan cluster sampling, diperoleh kelas X MIA 5 sebagai kelas eksperimen 1 menggunakan model PBL dan kelas X MIA 4 sebagai kelas eksperimen 2 menggunakan ceramah bervariasi. Teknik pengambilan data dengan tes dan non tes. Tes digunakan untuk mengukur kemampuan memecahkan masalah dan retensi. Pengukuran kemampuan memecahkan masalah menggunakan tes pemecahan masalah. Pengukuran retensi menggunakan posttest dan retest. Retest dilaksanakan dua minggu setelah posttest. Non tes berupa lembar observasi digunakan untuk mengukur keterlaksanaan sintak dan dokumentasi digunakan untuk mengumpulkan data awal untuk keperluan uji kesetaraan.
Hasil uji hipotesis dengan uji t menguji: 1) perbedaan kemampuan memecahkan masalah antara model PBL dan ceramah bervariasi dengan nilai signifikansi 0,00 (sig.<0,05) dan nilai thitung 5,654 (thitung>ttabel), menunjukkan kemampuan memecahkan masalah menggunakan model PBL lebih baik daripada ceramah bervariasi. 2) perbedaan retensi antara model PBL dan ceramah bervariasi dengan nilai signifikansi 0,00 (sig.<0,05) dan nilai thitung sebesar 5,627 (thitung>ttabel), menunjukkan retensi menggunakan model PBL lebih baik daripada ceramah bervariasi.
Simpulan penelitian ini adalah 1) terdapat perbedaan kemampuan memecahkan masalah antara model PBL dan ceramah bervariasi pada materi keanekaragaman hayati Indonesia siswa kelas X MIA SMA Negeri 2 Surakarta tahun pelajaran 2014/2015, 2) terdapat perbedaan retensi antara model PBL dan ceramah bervariasi pada materi keanekaragaman hayati Indonesia siswa kelas X MIA SMA Negeri 2 Surakarta tahun pelajaran 2014/2015.
Kata kunci: Model PBL¸ ceramah bervariasi, kemampuan memecahkan masalah, retensi

 

×
Penulis Utama : Tri Utami Widayati
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : K4310083
Tahun : 2015
Judul : Perbedaan kemampuan memecahkan masalah dan retensi menggunakan model pbl (problem based learning) dan ceramah bervariasi pada materi keanekaragaman hayati Indonesia siswa kelas x mia sma negeri 2 Surakarta tahun pelajaran 2014/2015
Edisi :
Imprint : Surakarta - FKIP - 2015
Program Studi : S-1 Pendidikan Biologi
Kolasi :
Sumber : UNS-FKIP Jur. Pendidikan Biologi-K.4310083-2015
Kata Kunci :
Jenis Dokumen : Skripsi
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Dr. Baskoro Adi Prayitno, M.Pd.
2. Joko Ariyanto, S.Si., M.Si.
Penguji :
Catatan Umum :
Fakultas : Fak. KIP
×
File : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.