Penulis Utama : Justina Zahrotul Ummah
NIM / NIP : C1010019
×

ABSTRAK
Permasalahan yang dibahas dalam penelitian ini adalah, (1) apa saja sinonimi leksem a’s-saif dalam bahasa Arab (2) bagaimana komponen makna sinonimi leksem a’s-saif dalam bahasa Arab. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui dan memaparkan sinonimi leksem a’s-saif, disertai penjelasan hasil komponen makna sinonimi leksem a’s-saif dengan analisis semantik leksikal.
Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif. Data penelitian ini adalah sinonimi leksem a’s-saif dalam bahasa Arab dan sumber data utama berupa kamus al-Munawwir Arab-Indonesia (1997) dan Mu’jam ‘Aja>ib al-Lughah (2000). Adapun sumber data penunjang berupa Mu’jam al-Wasi>th cetakan keempat (2004) dan Lisanul ‘Arab. Penelitian ini dibatasi hanya berupa sinonimi leksem as-saif. Langkah-langkah dalam penelitian ini dilakukan melalui tiga metode. Pertama, metode penyediaan data dilakukan dengan pengumpulan data dan teknik catat. Data berjumlah 92 sinonimi leksem a’s-saif pada kamus al-Munawwir Arab-Indonesia (1997) dan 46 sinonimi leksem a’s-saif pada Mu’jam ‘Aja>ib al-Lughah (2000). Kedua, metode analisis data adalah metode distribusional yang menggunakan teknik subtitusi atau penggantian. Ketiga, metode penyajian hasil analisis data dilakukan dengan menggunakan metode informal yaitu penyajian hasil analisis dengan menggunakan kata-kata biasa.
Hasil penelitian sinonimi leksem a’s-saif antara lain, ????? al-juntsy, ?????? a’r-rida>u, ?????? a’sh-shaqi>l, ????? al-qadhimu, ????? al-qaranu, ?????? al-ba>riqu, ?????? a’n-nashlu, ????? a’n-nu>n, ????? ??? saifu al-chasha>di, ?????? al-wiqa>mu. Adapun komponen makna sinonimi a’s-saif terbagi menjadi empat. Pertama, berdasarkan bentuk dan jenisnya antara lain, ?????? al-misymal, ????? al-mahwu, ??? ??? saifu shadi-un Kedua, berdasarkan sifatnya antara lain, ??? ‘adhabu, ?????? al-qa>dhibu. Ketiga, berdasarkan kegunaanya antara lain, ?????? al-mighwalu, ???????? saifu al-chasha>di. Keempat, berdasarkan kepemilikan antara lain, ?????? ?? dzu> al-fiqa>r, ?????? a’r-rusu>b.
Kata kunci: sinonimi, a’s-saif, komponen makna

×
Penulis Utama : Justina Zahrotul Ummah
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : C1010019
Tahun : 2014
Judul : Sinonimi Leksem A’s-Saif dalam Bahasa Arab Analisis Semantik-Leksikal
Edisi :
Imprint : Surakarta - FSSR - 2014
Program Studi : S-1 Sastra Arab
Kolasi :
Sumber : UNS-FSSR Jur. Sastra Arab-C1010019-2014
Kata Kunci :
Jenis Dokumen : Skripsi
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Triyanti Nurul Hidayati, S.S., M.A.
Penguji :
Catatan Umum :
Fakultas : Fak. Sastra dan Seni Rupa
×
File : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.