Penulis Utama : Bondhan Wahyu Krisna
NIM / NIP : X5606014
×

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui: (1) Ada tidaknya pengaruh pendekatan pembelajaran direct instruction menggunakan media VCD terhadap kemampuan lompat jangkit pada siswa putra kelas XI SMA Negeri 1 Gondang Sragen tahun pelajaran 2012/2013. (2) Ada tidaknya pengaruh pendekatan pembelajaran direct instruction tanpa menggunakan media VCD terhadap kemampuan lompat jangkit pada siswa putra kelas XI SMA Negeri 1 Gondang Sragen tahun pelajaran 2012/2013. (3) Pendekatan pembelajaran direct instruction yang lebih baik pengaruhnya antara menggunakan media VCD dan tanpa menggunakan media VCD terhadap kemampuan lompat jangkit pada siswa putra kelas XI SMA Negeri 1 Gondang Sragen tahun pelajaran 2012/2013.  
Penelitian ini menggunakan metode eksperimen dengan rancangan pretest posttest design. Populasi penelitian ini adalah siswa SMA Negeri 1 Gondang Sragen tahun pelajaran 2012/ 2013 berjumlah 78 orang yang terbagi dalam lima (5) kelas. Sampel yang akan digunakan dalam penelitian ini sebanyak 40 orang dengan teknik random melalui undian. Pengumpulan data dalam penelitian ini dengan tes kemampuan lompat jangkit. Teknik analisis data yang digunakan dengan uji t pada taraf signifikansi 5%.
Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa, (1) ada pengaruh pendekatan  pembelajaran direct instruction menggunakan VCD terhadap kemampuan lompat jangkit. Melalui media VCD kesulitan-kesulitan gerakan lompat jangkit dapat diulang-ulang, sehingga siswa memahami dan menguasai konsep gerakan lompat jangkit yang benar. (2) Pendekatan pembelajaran direct instruction tanpa  menggunakan VCD dapat meningkatkan kemampuan lompat jangkit. Melalui latihan secara berulang-ulang, maka siswa dapat melakukan gerakan lompat jangkit dengan benar. (3) pendekatan pembelajaran direct instruction  menggunakan media VCD lebih baik pengaruhnya daripada tanpa menggunakan media VCD terhadap  kemampuan lompat jangkit.   
Simpulan penelitian ini sebagai berikut: (1) Ada pengaruh yang signifikan pembelajaran lompat jangkit dengan pendekatan direct instruction menggunakan  media VCD terhadap kemampuan lompat jangkit pada siswa kelas XI Jurusan IPA SMA Negeri 1 Gondang Sragen tahun pelajaran 2012/2013, dengan nilai perhitungan t  hit  sebesar 3.734 dan t  sebesar  2.093 pada taraf  ignifikasi 5%. (2) Ada pengaruh yang signifikan pembelajaran lompat jangkit dengan pendekatan direct instruction tanpa menggunakan media VCD terhadap kemampuan lompat jangkit pada siswa kelas XI Jurusan IPA SMA Negeri 1 Gondang Sragen tahun pelajaran 2012/2013, dengan nilai perhitungan t  tabel hit  sebesar 3.622 dan t  sebesar 2.093 pada taraf signifikasi 5%. (3) Pembelajaran lompat jangkit dengan pendekatan direct instruction menggunakan media VCD memiliki pengaruh yang  lebih baik terhadap kemampuan lompat jangkit pada siswa kelas XI Jurusan IPA tabel   SMA Negeri 1 Gondang Sragen tahun pelajaran 2012/2013. Kelompok 1 (pendekatan direct instruction menggunakan VCD) memiliki peningkatan kemampuan lompat jangkit sebesar 7.09%. Sedangkan  kelompok 2 (kelompok pendekatan direct instruction tanpa menggunakan VCD) memiliki peningkatan sebesar 6.36%.

Kata kunci: Pendekatan pembelajaran direct instructian menggunakan media VCD, tanpa VCD,  kemampuan lompat jangkit.

 

 

×
Penulis Utama : Bondhan Wahyu Krisna
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : X5606014
Tahun : 2013
Judul : Pengaruh Pendekatan Pembelajaran Direct Instruction Dengan Media VCD Dan Tanpa Media VCD Terhadap Hasil Belajar Lompat Jangkit Pada Siswa Putra Kelas XI SMA Negeri 1 Gondang Sragen Tahun Pelajaran 2012/2013
Edisi :
Imprint : Surakarta - Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan - 2013
Program Studi : S-1 Pendidikan Kepelatihan Olahraga Non Reguler
Kolasi :
Sumber : UNS-FKIP Jurusan Kepelatihan dan Olah Raga-X.5606014-2013
Kata Kunci :
Jenis Dokumen : Skripsi
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Prof. Em. Drs. H. Mulyono B.
2. Drs. Sapta Kunta Purnama, M.Pd.
Penguji :
Catatan Umum :
Fakultas : Fak. KIP
×
File : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.