Penulis Utama : Dian Eka Mulyati
NIM / NIP : S500809118
×

Latar Belakang : Karsinoma nasofaring (KNF) merupakan bentuk tumor yang berkaitan dengan infeksi virus Epstein-Barr (EBV). Interleukin-10 merupakan suatu modulator sel limfoid penting dan sekuennya bersifat homolog terhadap open reading frame dari genom EBV.
Tujuan : Untuk menganalisis perbedaan antara ekspresi Interleukin-10 (IL-10) pada karsinoma nasofaring WHO tipe 3 stadium III dan stadium IV
Metode : Penelitian ini merupakan penelitian observasional analitik dengan desain cross sectional di Departemen THT-KL FK UNS/ RSUD Dr. Moewardi Surakarta. Sampel diambil secara consecutive sampling mulai Maret 2014 sampai Agustus 2014. Peneliti menganalisis perbedaan ekspresi IL-10 menggunakan imunohiskomia pada KNF WHO tipe 3 stadium III dan stadium IV. Uji beda secara statistik dilakukan dengan mann-whitney test
Hasil : Dari 24 subjek penelitian didapatkan 12 penderita stadium III dan 12 penderita dengan stadium IV. Dari kedua kelompok ini didapatkan perbedaan tidak bermakna pada variabel umur dan jenis kelamin. Dari kedua kelompok ini dianalisis perbedaan ekspresi IL-10 pada kedua stadium didapatkan hasil yang bermakna ini bisa diartikan bahwa ada perbedaaan ekspresi IL-10 pada stadium III dan stadium IV. .
Kesimpulan : Terdapat perbedaan ekspresi IL-10 pada stadium III dan stadium IV dimana ekspresi stadium IV lebih tinggi dibanding stadium III
Kata Kunci : Interleukin-10, karsinoma nasofaring, imunohistokimia

×
Penulis Utama : Dian Eka Mulyati
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : S500809118
Tahun : 2015
Judul : Perbedaan ekspresi interleukin-10 (il-10) pada karsinoma nasofaring who tipe 3 stadium iii dan stadium iv
Edisi :
Imprint : Surakarta - Pascasarjana - 2015
Program Studi : S-2 Biomedik
Kolasi :
Sumber : UNS-Pascasarjana Prog. Studi Kedokteran Keluarga-S.500809118-2015
Kata Kunci :
Jenis Dokumen : Tesis
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. dr.Made Setiamika Sp.THT-KL (K)
2. Prof.Dr. Ambar Mudigdo,dr. Sp.PA (K)
Penguji :
Catatan Umum :
Fakultas : Sekolah Pascasarjana
×
File : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.