Penulis Utama : Selvia Putri Kumalasari
NIM / NIP : K1211066
×

ABSTRAK
Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan: 1) motivasi dalam pembelajaran menulis teks anekdot menggunakan penerapan pendekatan saintifik  dengan media audio visual “video stand up comedy peran seorang guru” siswa kelas X AK 1 SMK Negeri 6 Surakarta, 2) kemampuan menulis teks anekdot meggunakan penerapan pendekatan saintifik dengan media audio visual “video stand up comedy peran seorang guru” siswa kelas X AK 1 SMK Negeri 6 Surakarta. Penelitian ini dengan objek proses pembelajaran teks anekdot dan penggunaan media pembelajaran berupa video stand up comedy untuk meningkatkan motivasi dan kemampuan menulis teks anekdot siswa kelas X AK 1 SMK Negeri 6 Surakarta.
Penelitian ini menerapkan metode kualitatif deskriptif. Data dikumpulkan dengan teknik observasi/pengamatan, wawancara, tes, analisis dokumen. Validitas data yang digunakan adalah trianggulasisumber data dantrianggulasimetode. Teknik analisis data yang digunakan adalah teknik analisis deskripsi komparatif (statistik deskriptif komparatif) dan analisis interaktif. Teknik analisis deskripsi komparatif mencakup analisis kritis terhadap kelemahan dan kelebihan kinerja siswa dan guru dalam proses belajar mengajar yang terjadi di dalam kelas selama penelitian berlangsung, membandingkan nilai antarsiklus maupun indikator kinerja. Analisis model interaktif merupakan interaksi dari empat komponen, yaitu: pengumpulan data, penyajian data, reduksi data, dan penarikan kesimpulan (verifikasi). Indikator penilaian yang ingin dicapai dalam penelitian ini sebesar 75%. Prosedur penelitian dalam penelitian ini meliputi: tahap persiapan, pelaksanaan tindakan, observasi dan interpretasi, analisis dan refleksi, tahap penulisan laporan. Pembelajaran menulis teks anekdot melalui pendekatan saintifik dengan media audio visual “video stand up comedy peran seorang guru” untuk meningkatkan motivasi dan kemampuan menulis teks anekdot siswa yang efektif adalah sebagai berikut: 1) siswa diberi contoh teks anekdot oleh guru. 2) siswa dan guru menganalisis struktur teks anekdot secara bersama-sama. 3) guru memberi media pembelajaran berupa video stand up comedy peran seorang guru kepada siswa ketika pembelajaran berlangsung. 4) siswa membuat teks anekdot sesuai struktur teks anekdot dengan referensi video stand up comedy yang sudah di putar oleh guru.
Hasil penelitian ini berkesimpulan: 1) motivasi dalam pembelajaran menulis teks anekdot dengan media audio visual “video stand up comedy peran seorang guru” siswa kelas X AK 1 SMK Negeri 6 Surakarta pada siklus 1 sebesar 58,4% dan meningkat pada siklus 2 yaitu sebesar 75,6%. Motivasi siswa dalam penelitian ini dilihat dari 4 aspek yaitu, antusias, perhatian, keaktifan, rasa ingin tahu. 2) kemampuan menulis teks anekdot siswa kelas X AK 1 SMK Negeri 6 Surakarta pada siklus 1 sebesar 78,12% meningkat pada siklus 2 sebesar 96,87%.
Kata kunci : pendekatan saintifik, media audio visual video stand up comedy, motivasi belajar, kemampuan menulis teks anekdot.

×
Penulis Utama : Selvia Putri Kumalasari
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : K1211066
Tahun : 2015
Judul : Penerapan Pendekatan Saintifik dengan Media Audio Visual “Videostand Up Comedy Peran Seorang Guru” Untuk Meningkatkan Motivasi dan Kemampuan Menulis Teks Anekdot pada Siswa Kelas X AK 1 SMK Negeri 6 Surakarta Tahun Ajaran 2014/2015
Edisi :
Imprint : Surakarta - FKIP - 2015
Program Studi : S-1 Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia dan Daerah
Kolasi :
Sumber : UNS-FKIP Jur. Pendidikan Bahasa dan Seni-K1211066-2015
Kata Kunci :
Jenis Dokumen : Skripsi
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Drs. Slamet Mulyono, M.Pd.
2. Budi Waluyo, S.S., M.Pd.
Penguji :
Catatan Umum :
Fakultas : Fak. KIP
×
File : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.