Penulis Utama : Amalia Hani Fauziyah
NIM / NIP : D1812003
×

ABSTRAK

AMALIA HANI FAUZIYAH, 2015. “Kinerja Layanan Keanggotaan Perpustakaan Pusat Universitas Gadjah Mada”. Tugas Akhir Program D III Ilmu Perpustakaan. Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik. Universitas Sebelas Maret Surakarta.
    Tujuan dari penelitian ini adalah: (1) untuk mengetahui hasil kinerja layanan keanggotaan Perpustakaan pusat Universitas Gadjah Mada, (2) untuk mengetahui kegiatan yang dilakukan di layanan keanggotaan di Perpustakaan Pusat Universitas Gadjah Mada, dan (3) untuk mengidentifiasi kendala di layanan keanggotaan di Perpustakaan Pusat Universitas Gadjah Mada.
    Pendekatan dalam penelitian ini yaitu pendekatan penilitian deskriptif kualitatif. Unit analisis adalah layanan keanggotaan di Perpustakaan Pusat Universitas Gadjah Mada. Data dikumpulkan melalui observasi, wawancara dan dokumentasi. Subyek sebagai informan terdiri dari mahasiswa dan petugas di Perpustakaan Pusat Universitas Gadjah Mada.
    Hasil yang didapat dalam pengamatan ini adalah: (1) mahasiswa Universitas Gadjah Mada menilai bahwa kinerja layanan keanggotaan Perpustakaan Pusat Universitas Gadjah Mada terkategori cukup baik. (2) kegiatan yang dilakukan di layanan keanggotaan Universitas Gadjah Mada yaitu: aktivasi anggota perpustakaan, Surat Bebas Pinjam Pustaka (SBPP), penerimaan karya tulis ilmiah, aktivasi email UGM, dan verifikasi karya tulis ilmiah. (3) kendala-kendala yang terdapat pada layanan keanggotaan Perpustakaan Pusat Universitas Gadjah Mada yaitu: a) perlu dikembangkannya SIPUS (Sistem Informasi Perpustakaan) agar fitur lebih lengkap, b) jaringan internet yang lemah, c) kartu mahasiswa yang tidak terbaca saat di scan,  d) mahasiswa kurang memperhatikan syarat-syarat sebelum menyerahkan karya tulis akhir.
    Layanan keanggotaan Perpustakaan Pusat Universitas Gadjah Mada perlu mengetahui faktor-faktor yang berkorelasi atau berpengaruh terhadap kinerjanya dan memperhatikan fasilitas untuk kepuasan pemustaka serta mahasiswa lebih mempersiapkan segala sesuatu agar tidak terjadi kesalahan.

Kata Kunci: Kinerja Layanan, SIPUS (Sistem Informasi Perpustakaan)

 

×
Penulis Utama : Amalia Hani Fauziyah
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : D1812003
Tahun : 2015
Judul : Laporan Kuliah Kerja Pusdokinfo Kinerja Layanan Keanggotaan Perpustakaan Universitas Gadjah Mada Yogyakarta
Edisi :
Imprint : Surakarta - FISIP - 2015
Program Studi : D-3 Perpustakaan
Kolasi :
Sumber : UNS-FISIP Prog. D III Perpustakaan-D.1812003-2015
Kata Kunci :
Jenis Dokumen : Laporan Tugas Akhir (D III)
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Drs. Sudarto, M.Si
Penguji :
Catatan Umum :
Fakultas : Fak. ISIP
×
File : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.