×
ABSTRAK
Perkembangan industri tenun ATBM Kecamatan Cawas berpengaruh pada perkembangan sarana ekonomi. Kegiatan industri membutuhkan sarana untuk kelancaran kegiatan di dalamnya sehingga sarananya pun berkembang yang ditandai dengan munculnya sarana perekonomian baru untuk menunjang kegiatan tersebut. Munculnya sarana perekonomian baru ini menyebabkan perbedaan karakter di masing-masing sentra industri. Dengan adanya sentra industri tenun ATBM di Kecamatan Cawas memberi pengaruh bagi perkembangan sarana ekonomi yang tentunya akan berpengaruh juga terhadap karakteristik keruangan sarana ekonomi. Masalah dalam penelitian ini adalah bagaimana dampak perkembangan karakteristik sentra industri tenun ATBM Kecamatan Cawas terhadap karakteristik keruangan sarana ekonomi. Metode analisis yang digunakan dalam penelitian ini adalah dengan melakukan observasi lapangan, wawancara ataupun menyebarkan kuisioner lalu menganalisisnya dengan analisis deskriptif kuantitatif. Dari keseluruhan analisis diperoleh kesimpulan bahwa karakteristik sentra industri tenun ATBM secara keseluruhan mengalami perkembangan setiap tahunnya dilihat dari asal tenaga kerja, asal bahan baku dan daerah tujuan pemasaran tidak hanya sebatas dalam wilayah Kecamatan Cawas saja yang mengakibatkan jumlah sarana ekonomi pendukungnya semakin bertambah. Hal ini mengakibatkan perubahan pada distribusi spasial sarana ekonomi tersebut sehingga jangkauan pelayanan semakin luas. Dilihat dari industri yang dilayani maka jangkauan pelayanannya mencakup Kecamatan Cawas dan dilihat dari sisi konsumen jangkauan pelayanannya mencakup luar Jawa atau luar negeri.
Kata kunci: dampak, sarana ekonomi, sentra industri tenun ATBM