Penulis Utama : Muhamad Ajwar
NIM / NIP : S831308029
×

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh pembelajaran Inkuiri
Terbimbing dan Inkuiri Bebas Termodifikasi, berpikir kritis, kedisiplinan belajar,
dan interaksinya terhadap prestasi belajar.
Penelitian menggunakan metode eksperimen semu dengan desain faktorial
2x2x2. Populasi penelitian adalah seluruh siswa kelas X kelompok peminatan
Matematika dan Ilmu Alam (MIA) SMA Negeri 8 Surakarta yang terdiri dari 4
kelas. Pengambilan sampel menggunakan teknik cluster random sampling.
Sampel terdiri dari dua kelas yaitu X MIA 1 yang menggunakan pembelajaran
Inkuiri Bebas Termodifikasi dan X MIA 2 yang menggunakan pembelajaran
Inkuiri Terbimbing. Data dikumpulkan dengan tes untuk kemampuan kognitif,
lembar observasi untuk mengukur kemampuan aspek psikomotorik, afektif,
berpikir kritis, dan kedisiplinan belajar. Uji coba instrumen penelitian yaitu: (1)
Validitas instrumen pembelajaran; (2) Uji validitas butir soal kognitif sebesar; (3)
Daya beda butis soal kognitif; (4) Uji taraf kesukaran butir soal kognitif; (5) Uji
reliabilitas butir soal kognitif.
Hasil penelitian disimpulkan bahwa: (1) ada pengaruh antara pembelajaran
Inkuiri Terbimbing dan Inkuiri Bebas Termodifikasi terhadap prestasi belajar
dengan P-value 0.039 < 0.05; (2) ada pengaruh kemampuan berpikir kritis
terhadap prestasi belajar dengan P-value 0.049 < 0.05; (3) ada pengaruh
kedisiplinan belajar terhadap prestasi belajar dengan P-value 0.033 < 0.05; (4) ada
interaksi antara pembelajaran Inkuiri Terbimbing dan Inkuiri Bebas Termodifikasi
dengan kemampuan berpikir kritis siswa terhadap prestasi belajar dengan P-value
0.040 < 0.05; (5) ada interaksi antara pembelajaran Inkuiri Terbimbing dan Inkuiri
Bebas Termodifikasi dengan kedisiplinan belajar terhadap prestasi belajar dengan
P-value 0.047 < 0.05; (6) ada interaksi antara kemampuan berpikir kritis dengan
kedisiplinan belajar dengan P-value 0.045 < 0.05; (7) ada interaksi antara
pembelajaran Inkuiri Terbimbing, Inkuiri Bebas Termodifikasi, kedisiplinan
belajar, dan kemampuan berpikir kritis dengan P-value 0.002 < 0.05.
Kata Kunci : Inkuiri Terbimbing, Inkuiri Bebas Termodifikasi, Berpikir Kritis,
Kedisiplinan Belajar, Prestasi Belajar.

 

×
Penulis Utama : Muhamad Ajwar
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : S831308029
Tahun : 2015
Judul : Pengaruh pembelajaran inkuiri terbimbing dan inkuiri bebas termodifikasi terhadap prestasi belajar ditinjau dari berpikir kritis dan kedisiplinan belajar siswa kelas x mia sma negeri 8 Surakarta tahun pelajaran 2014/2015
Edisi :
Imprint : Surakarta - Pascasarjana - 2015
Program Studi : S-2 Pendidikan Sains
Kolasi :
Sumber : UNS-Pascasarjana Prog. Studi Pendidikan Sains-S.831308029-2015
Kata Kunci :
Jenis Dokumen : Tesis
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Dr. Baskoro Adi Prayitno, M.Pd.
2. Prof. Dr. Widha Sunarno, M.Pd.
Penguji :
Catatan Umum :
Fakultas : Sekolah Pascasarjana
×
File : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.