Penulis Utama : Septina Galih Pudyastuti
NIM / NIP : S251208016
×

ABSTRAK
Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan secara mendalam jaringan relasi pertemanan dalam keterlekatan relasional antar pelaku bisnis Multi Level Marketing (MLM) Sophie Paris pada salah satu perwakilan BC di Sukoharjo, yaitu BC Sophie Paris Gunawan. Member serta konsumen yang tergabung di dalam jaringan MLM Sophie Paris BC Gunawan mendapatkan kemudahan dalam menjalankan bisnis Sophie Paris bukan hanya ditentukan oleh jumlah pembelanjaan, tetapi juga karena faktor kedekatan secara personal dengan sesama member maupun konsumen. Kemudahan dalam transaksi pembelanjaan, peningkatan jenjang karir, serta insentif yang diterima bisa didapatkan oleh member ketika mereka mampu menjalin komunikasi serta hubungan yang intensif dengan konsumen, member, dan pemilik BC. Bentuk penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah penelitian kualitatif dengan strategi studi kasus. Teori yang digunakan dalam penelitian ini, yaitu teori Keterlekatan. Informan dalam penelitian ini meliputi pelaku bisnis jaringan MLM Sophie Paris yang terdiri konsumen serta berbagai tingkatan member, yaitu presiden, franchise, silver franchise, gold franchise, diamond franchise, executive franchise. Jumlah informan yang diambil berjumlah 10 orang. Teknik pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini adalah teknik wawancara, observasi, dan dokumentasi. Kesahihan data diperoleh melalui teknik triangulasi. Teknik cuplikan yang digunakan dalam penelitian ini adalah teknik purposive dengan jenis pendekatan sampling variasi maksimal. Hasil penelitian menunjukkan bahwa keterlekatan yang berupa relasi pertemanan menjadi modal utama memperoleh kemudahan dalam menjalin relasi kerja, yaitu relasi antara member dan konsumen maupun relasi di antara para member (pemilik BC, upline, serta downline). Jalinan pertemanan yang terikat di antara para aktor berfungsi sebagai  jalan untuk mempermudah akses bermacam barang/ sumber daya langka, seperti informasi, barang, dan pelayanan jasa, jembatan untuk memudahkan hubungan yang terjalin di antara para member maupun dengan konsumen, serta perekat dalam hubungan tersebut. Mereka yang telah memiliki jaringan besar memperoleh kemudahan dalam pencapaian target pembelanjaan melalui pembelanjaan konsumen dan grup yang ada di dalam jaringannya. Jumlah pembelanjaan serta besarnya jaringan yang dimiliki menentukan dalam perolehan bonus serta kemudahan dalam peningkatan jenjang karir yang dimiliki.
Kata Kunci : Jaringan Relasi Pertemanan, Keterlekatan Relasional, Pelaku Bisnis, MLM Sophie Paris
ABSTRACT
This research has a purpose to describe in depth the network of friendship relation in relational embeddedness between business performers on Sophie Paris MLM (Multi Level Marketing) in one of BC (Business Center) representatives in Sukoharjo, exactly BC Sophie Paris Gunawan. Members and consumers who are members of MLM network Sophie Paris in BC Gunawan get the ease of doing business is determined not only by shopping volume the members can achieve in each period but also by personal proximity with the members or consumers. The easiness in shopping transaction, improved career level and incentive received could be obtained when the members established communication and intensive relation with consumers, members, and BC’s owner. This study was qualitative research with case study approach. This research was embeddedness theory. The informant of research included the business persons in Sophie Paris MLM network consisting consumer and member of various levels: president, franchise, silver franchise, gold franchise, diamond franchise, executive franchise. The informants taken consisted of 10 persons. Techniques of collecting data used in study were interview, observation, and documentation. The data validation was conducted using data triangulation technique. The sampling technique used in this research was purposive one with maximum variation sampling technique. The result of research showed that embeddedness in the form of friendship relation became the main capital to get easiness in establishing work relation either between member and consumer or between the members (BC owners, upline, and downline). The bond friendship link among the actors served as the way to facilitate access a variety of scarce merchandises/resources such as information, commodity and service, a bridge to facilitate the relationship established both between the members and the relationship with the consumers and the adhesive in the relationship. Those who have large network get convenience in achieving target shopping through consumer shopping and the group existing in their network. The shopping volume and the size of network owned affect the bonus achievement and the easiness in improving the career ladder they had.
Keyword : Network of Friendship Relation, Relational Network, Business Performers,Sophie Paris MLM

×
Penulis Utama : Septina Galih Pudyastuti
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : S251208016
Tahun : 2015
Judul : Jaringan Relasi Pertemanan dalam Keterlekatan Relasional Antar Pelaku Bisnis Multi Level Marketing (MLM) Sophie Paris di Sukoharjo
Edisi :
Imprint : Surakarta - Pascasarjana - 2015
Program Studi : S-2 Sosiologi
Kolasi :
Sumber : UNS-Pascasarjana Prodi. Pendidikan Sosiologi-S251208016-2015
Kata Kunci :
Jenis Dokumen : Tesis
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Dr. Drs. Bagus Haryono, M. Si
Penguji :
Catatan Umum :
Fakultas : Sekolah Pascasarjana
×
File : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.