Penulis Utama : Raida Marantika Yusilva
NIM / NIP : K5111048
×

ABSTRAK
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui mengetahui keefektivan metode Pembelajaran Matematika Realistik terhadap prestasi belajar matematika anak tunarungu kelas I di SLB B YRTRW Surakarta tahun ajaran 2014/2015.
Penelitian ini menggunakan metode penelitian Single Subject Research (SSR) dengan pola A-B-A-B. Langkah pertama pada penelitian ini adalah menentukan baseline kemudian diberikan intervensi, selanjutnya baseline dan intervensi diulang kembali pada subjek yang sama. Subjek dalam penelitian ini adalah anak tunarungu kelas I di SLB B YRTRW Surakarta. Teknik pengumpulan data menggunakan tes dalam bentuk tes uraian terbatas. Penelitian ini menggunakan analisis data deskriptif komparatif.
Hasil penelitian menunjukkan nilai prestasi belajar siswa mengalami peningkatan. Pengukuran baseline pertama diproleh nilai rata-rata 66,67, setelah diberi intervensi pertama nilai rata-rata menjadi 80. Pengukuran baseline kedua diperoleh nilai rata-rata 73,33, setelah diberi intervensi kedua nilai rata-rata menjadi 93,33. Peningkatan nilai hasil belajar siswa terjadi setelah diberi intervensi.
Berdasarkan hasil penelitian tersebut, dapat disimpulkan bahwa metode Pembelajaran Matematika Realistik efektif meningkatkan prestasi belajar matematika anak tunarungu kelas I SLB B YRTRW Surakarta.
Kata kunci: Metode Pembelajaran Matematika Realistik, Prestasi Belajar, Anak tunarungu
ABSTRACT
This research aimed to find out the effectiveness Realistic Mathematic Education method for deaf children achievement in studying math at the first grade of SLB B YRTRW Surakarta in school year  of 2014/ 2015.
This study employed Single Subject Reseach (SSR) method with A- B- A- B The first step was determining baseline then given intervension, next baseline and intervension repeat again at the same subject. The subject of observation was defear at the first grade in SLB B Surakarta. The technique of collecting data using test in a form limited part. This research using the analyze data of comparative descriptive.
The result of this reseach show the score of students achievement in studying  is  improving. Measuring  the first baseline get average score  66,67. After was given the first intervention, the average score was 80. Measuring the second baseline get average score 93, 33. Increasing score of achievement in studying occur after was given intervension.
Based on the result of research can conclude that the Realistic Mathematic Education method is effective to  increase the achievement in studying  for deaf children at the first grade 1 SLB YRTRW
Key words:  Realistic Mathematic education method, achievement in studying, deaf children

×
Penulis Utama : Raida Marantika Yusilva
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : K5111048
Tahun : 2015
Judul : Efektivitas Metode Pembelajaran Matematika Realistik (PMR) Terhadap Prestasi Belajar Matematika Anak Tunarungu Kelas I SLB B YRTRW Surakarta Tahun Ajaran 2014/2015
Edisi :
Imprint : Surakarta - FKIP - 2015
Program Studi : S-1 Pendidikan Khusus/Luar Biasa
Kolasi :
Sumber : UNS-FKIP Jur. Pendidikan Luar Biasa-K5111048-2015
Kata Kunci :
Jenis Dokumen : Skripsi
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Prof. Dr. Sunardi, M.Sc
2. Sugini, S.Pd, M.Pd
Penguji :
Catatan Umum :
Fakultas : Fak. KIP
×
File : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.