×
ABSTRAK
Penelitian hukum ini bertujuan untuk mengkaji dan menjawab permasalahan mengenai peranan keterangan ahli dan implikasi yuridis keterangan ahli dalam pembuktian perkara malpraktik berdasarkan Kitab Undang-Undang Hukum Acara Pidana (KUHAP) dan ketentuan peraturan perundang-undanganan yang berkaitan dengan perkara malpraktik.
Penelitian hukum ini merupakan penelitian hukum normatif yang bersifat preskriptif dengan pendekatan kasus. Penelitian ini menggunakan jenis dan sumber penelitian bahan sekunder yang terdiri dari bahan hukum primer dan sekunder. Teknik pengumpulan sumber penelitian dilakukan dengan studi kepustakaan. Teknik analisis penelitian menggunakan teknik analisis deduksi silogisme.
Berdasarkan hasil penelitian dan pembahasan menghasilkan kesimpulan bahwa Keterangan ahli diperlukan dalam pembuktian setiap tahapan pemeriksaan, baik dalam tahapan penyidikan, tahap penuntutan maupun tahap pemeriksaan di sidang pengadilan. Keterangan ahli yang dihadirkan dalam persidangan diajukan oleh jaksa penuntut umum, para terdakwa/ penasehat hukum tersebut dapat dijadikan sebagai salah satu alat penilaian dan pertimbangan hakim dalam menjatuhkan putusan yang tepat. Keterangan ahli memiliki pengaruh penting bagi hakim untuk memunculkan keyakinan dalam memutus perkara malpraktik. Karena dalam membuktikan kesalahan kepada para terdakwa dibutuhkan keahlian diluar bidang hukum atau keahlian yang berkaitan dengan jenis perkara yakni ahli yang dibutuhkan majelis hakim dalam perkara dugaan malpraktik ini adalah dokter. Dalam perkara malpraktik ini, keterangan ahli digunakan hakim sebagai alat bukti yang sah menurut undang-undang dalam menjatuhkan putusan kepada para terdakwa.
Kata kunci : Keterangan ahli, malpraktik, pertimbangan hakim
ABSTRACT
This legal research aims to examine and answer issues concerning the role of expert testimonies and juridical implication of expert testimonies in the evidenciary malpractice case by the Code of Criminal Procedure (KUHAP) and the procedure of regulations relating to malpractice case.
This legal research is normative legal reseach which is prescriptive approach to case. This research uses the secondary type and source material research consists of primary and secondary legal materials. Technique of collecting research source is conducted by literature study. The technique of research analyzing uses syllogistic deductive analysis technique.
According to research result and discussion concludes that the expert testimonies are required in evidence of each inspection stage, whether in the investigation stage, prosecution stage, and inspection stage in the court session. The attended expert testimonies in the court are proposed by the prosecutor, the defendants/ lawyers as one of assessment tools and ratio decidendi for deciding the proper verdict. The expert testimonies have important impacts for the judge to bring out his belief in deciding malpractice case. Because in proving the faults to the defendants is required the expertises outside the legal field or the expertises relating with the case type especially the expert which is required by the judges in this case of malpractice guess are doctors. In this malpractice case, the expert testimonies are used by the judge as the valid evidence based on the regulation in deciding verdict to the defendants.
Keywords : expert testimony, malpractice, ratio decidendi