Penulis Utama : Ipan Setiawan
NIM / NIP : K7403122
×

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui ada tidaknya pengaruh yang signifikan antara variabel permintaan dan biaya produksi yang ada secara bersama-sama maupun sendiri-sendiri terhadap kanaikan harga susu dari peternak sapi perah di Desa Kemiri, Mojosongo Tahun 2007-2008. Metodologi penelitian ini adalah metode penelitian deskriptif kuantitatif. Subjek penelitian adalah Para peternak Sapi Perah di Desa Kemiri, Mojosongo Tahun 2007-2008, jumlah populasi 128 dengan sampel sejumlah 32 peternak dan menggunakan teknik sampel dengan teknik quota sampel. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini yang digunakan adalah teknik angket dengan kegiatan berupa: (1) Menetapkan tujuan angket;(2) Menyusun matrik spesifikasi data; (3) Menyusun kisi-kisi angket: (4) Merumuskan item angket; (5) Uji coba angket (try out angket); (6)Revisi angket; (7) Memperbanyak angket; (8) Langkah terakhir adalah menggunakan angket yang telah diperbanyak dan sudah mendapatkan umpan balik dari responden sebagai alat pengumpul data, (9) Menganalisis data yang diperoleh melalui penyebaran angket. Hasil penelitian yang diperoleh berdasarkan hasil analisis data, analisis secara simultan diperoleh nilai F hitung dari hasil analisis regresi linear berganda diperoleh nilai sebesar 23,166 dengan koefisien determinasi 0,615 atau 61,5% dan F hitung ? f tabel atau 23,166 ? 3,33 Pada analisis secara parsial diperoleh t hitung ? t tabel atau 4,197 dan 4,580 ? 1,699, untuk variabel Permintaan (X1) diperoleh nilai t hitung sebesar 4,197. Sedangkan nilai koefisien regresinya sebesar 0,554 dengan arah hubungan positif dengan koefisien determinasi 0,337 atau 33,7%. Nilai t hitung untuk variabel Biaya Produksi (X2) sebesar 4,580. Sedangkan nilai koefisien regresinya sebesar 0,628 dengan arah hubungan positif, dengan koefisien determinasi 0,381 atau 38,1%. Jadi dapat disimpulkan bahwa faktor permintaan dan faktor biaya produksi secara simultan dan parsial mempunyai pengaruh yang signifikan terhadap kenaikan harga susu segar dari peternak sapi perah di Desa Kemiri, Mojosongo.

×
Penulis Utama : Ipan Setiawan
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : K7403122
Tahun : 2008
Judul : Pengaruh Permintaan dan Biaya Produksi terhadap Kenaikan Harga Susu Segar dari Peternak Sapi Perah, di Desa Kemiri, Mojosongo Tahun 2007/2008
Edisi :
Imprint : Surakarta - FKIP - 2008
Program Studi : S-1 Pendidikan Ekonomi Akuntansi
Kolasi :
Sumber : UNS-FKIP Jur. Pendidikan Ilmu Pengetahuan Sosial-K7403122-2008
Kata Kunci :
Jenis Dokumen : Skripsi
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Dra. Harini. M Pd
2. Sudarno, S.Pd, M.Pd
Penguji :
Catatan Umum : 829/2009
Fakultas : Fak. KIP
×
File : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.