Penulis Utama : Sandra Veronicha Istiantoro Putri
NIM / NIP : D1105546
×

ABSTRAK Surat Keputusan Direktur Pembinaan Sekolah Menengah Pertama tertanggal 14 Maret 2007 yang menetapkan SMP N 2 Klaten sebagai embrio RSBI di kota Klaten membuat SMP Negeri 2 Klaten harus mampu mengelola sekolah dengan manajerial yang baik bahkan bertaraf Internasional. SMP Negeri 2 Klaten menyikapi perubahan status tersebut dengan membuat perencanaan strategis serta melaksanakan berbagai upaya strategis guna memenuhi standar sekolah RSBI. Penulisan ini bertujuan mengetahui bagaimana perencanaan strategis SMP N 2 Klaten serta upaya-upaya strategis apa saja yang telah dilakukan terkait dengan perubahan status tersebut. Jenis penelitian adalah deskriptif kualitatif. Penelitian dilaksanakan di SMP Negeri 2 Klaten dengan menggunakan tehnik pengambilan sampel yaitu purposive sampling. Sumber data yang digunakan dalam penelitian ini adalah data primer dan data sekunder dengan tehnik pengumpulan data berupa observasi, wawancara dan juga pengumpulan dokumentasi. Model analisa yang digunakan dalam penelitian ini adalah model analisa interaktif, serta untuk menjamin validitas data digunakan metode triangulasi data Berdasarkan penelitian yang sudah dilakukan, dapat disimpulkan bahwa perencanaan strategis yang dilakukan SMP N 2 Klaten telah berhasil meningkatkan status sekolah yakni melalui kegiatan-kegiatan pengembangan mutu sekolah baik dari segi kualitas maupun kuantitas dengan peningkatan image sekolah rintisan bertaraf internasional seperti peningkatan kualitas dan infrastruktur sekolah, peningkatan kerjasama dengan sekolah RSBI/lembaga yang mewadahi masalah RSBI, dan peningkatan kinerja sekolah. Sedangkan terbatasnya dana, belum siapnya infrastruktur sekolah merupakan kendala SMP Negeri 2 Klaten menjadi RSBI. Untuk itu perlu adanya pengelolaan manajemen sekolah yang baik dan relokasi tempat serta peningkatan kualitas maupun kuantitas SDM baik dengan penambahan personil dan pemberian fasilitas pendidikan bagi seluruh karyawan seperti yang sudah dillakukan selama ini.

×
Penulis Utama : Sandra Veronicha Istiantoro Putri
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : D1105546
Tahun : 2009
Judul : Perencanaan Strategis SMP Negeri 2 Klaten Menjadi Rintisan Sekolah Bertaraf Internasional (RSBI)
Edisi :
Imprint : Surakarta - FISIPOL - 2009
Program Studi : S-1 Administrasi Negara Non Reguler
Kolasi : xiv, 153 hal
Sumber : UNS-FISIPOL Jur. Administrasi Negara-D1105546-2009
Kata Kunci :
Jenis Dokumen : Skripsi
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing :
Penguji :
Catatan Umum : 835/2009
Fakultas : Fak. ISIP
×
Halaman Awal : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Halaman Cover : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB I : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB II : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB III : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB IV : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB V : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB Tambahan : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Daftar Pustaka : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Lampiran : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.