Penulis Utama : Marlina
NIM / NIP : K7111118
×

ABSTRAK
Tujuan penelitian ini adalah: (1) mendeskripsikan langkah-langkah pembelajaran menggunakan model Discovery Learning melalui pendekatan VAK, (2) meningkatkan pempelajaran IPA, dan (3) mendeskripsikan kendala dan solusi penggunaan model Discovery Learning melalui pendekatan VAKdalam peningkatan pembelajaran IPA.
Penelitian ini merupakan penelitian tindakan kelas kolaborasi. Penelitian dilaksanakan dalam tiga siklus. Setiap siklus terdiri dari dua kali pertemuan dan setiap pertemuan terdiri atas perencanaan, pelaksanaan, pengamatan, dan refleksi. Subjek penelitian adalah siswa kelas IV SDN 2 Jatiroto yang berjumlah 21 siswa. Teknik pengumpulan data menggunakan observasi, wawancara, dan tes. Uji validitas data menggunakan triangulasi sumber dan triangulasi teknik. Analisis data pada penelitian ini menggunakan analisis statistik deskriptif (kuantitatif) dan analisis kualitatif.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa: (1) model Discovery Learning melalui pendekatan VAK sudah dilaksanakan sesuai langkah-langkah yang tepat yaitu: (a) stimulasi (aspek visual dan auditori),(b) identifikasi masalah (aspek auditoridan kinestetik), (c) pengumpulan data (visual, auditori, dan kinestetik), (d) mengolah data (auditori dan kinestetik), (e) pembuktian (auditoridan kinestetik), dan (f) menarik kesimpulan (aspek visual auditori, dan kinestetik); (2) penggunaan model Discovery Learning melalui pendekatan VAKdengan langkah yang tepat dapat meningkatkan pembelajaran IPA tentang energi panas dan energi bunyi pada siswa kelas IV, yaitu dengan ketuntasan pembelajaran IPA pada siklus I mencapai 35%, pada siklus II meningkat menjadi 80,95%, dan pada siklus III meningkat menjadi 95,24%;dan (3) kendala yang dihadapi dalam penggunaan modelDiscovery Learning melalui pendekatan VAK, yaitu: (a) guru belum hafal dengan langkah-langkah model Discovery Learning melalui pendekatan VAK, (b)pengelolaan kelas belum maksimal, (c) siswa hanya aktif merespon, kurang berani untuk bertanya, (d) siswa belum mampu menyimpulkan hasil percobaan. Solusinya yaitu: (a) memberi penjelasan kembali langkah model Discovery Learning melalui pendekatan VAK, (b) guru lebih mengelola kelas, (c) membimbing, serta memberikan dorongan kepada siswa untuk berani bertanya, (d)membimbing siswa dalam menarik kesimpulan dari hasil percobaan.
Kesimpulan penelitian ini adalah penggunaan model Discovery Learning melalui pendekatan Visual, Auditory, Kinesthetic (VAK) dapat meningkatkan pembelajaran IPA tentang energi panas dan energi bunyi pada siswa kelas IV SD Negeri 2 Jatiroto tahun ajaran 2014/2015.
Kata Kunci:Discovery Learning, VAK, pembelajaran, IPA
ABSTRACT
The aims of this study are: (1) to describe the steps of learning to use Discovery Learning model through VAK approach, (2) to improve natural science learning, and (3) to describe the problems and solutions in the use of Discovery Learning model through VAK approach in the improvement of natural science learning in improving Natural Science learning.
This study is a collaborative classroom action research conducted in three cycles. Each cycle consists of two meetings and each meeting consisted of planning, implementation, observation, and reflection. Subjects were fourth grade students of SDN 2 Jatiroto totaling 21 students. Data collection technique used observation, interview and test. Validity of the data was analyzed using triangulation sources and triangulation techniques.Analysis of the data in this research used descriptive statistical analysis (quantitative) and qualitative analysis.
The results of this study show that: (1) Discovery Learning model through VAK approach have been implemented as appropriate steps, namely: (a) stimulation (visual and auditory aspects), (b) problem statement (auditory aspects and kinesthetic), (c) data collection (visual, auditory, and kinesthetic), (d) data processing (auditory and kinesthetic), (e) verification (auditory and kinesthetic), and (f) generalization (auditory visual aspect, and kinesthetic); (2) the use of Discovery Learning model through VAK approach with appropriate steps can improve Natural Science learning about energyfor the fourth grade, namely with the thoroughness of Natural Science learning in the first cycle reached 69.05%, in the second cycle increased to 85%, and in the third cycle increased to 95.2%;and (3) the problems encountered in the use of Discovery Learning model through VAK approach, namely: (a) teachers have not memorized the steps of Discovery Learning model through VAK approach, (b) classroom management is not maximized, (c) the students is active only respond, lacked the courage to ask, (d) the student has not been able to conclude the results of the experiment. The solution are: (a) provide an explanation back step approach Discovery Learning model through VAK approach, (b) more teachers manage the class, (c) lead, and give encouragement to students to dare to ask, (d) guide students in drawing conclusions from the results of the experiment.
The conclusion of this study is the use of Discovery Learning model through Visual, Auditory, and Kinesthetic (VAK) approach can improve Natural Science learning for the fourth grade students of SD Negeri 2 Jatiroto in the academic year of 2014/2015.
Keywords: Discovery Learning, VAK, learning, Natural

×
Penulis Utama : Marlina
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : K7111118
Tahun : 2015
Judul : Penggunaan Model Discovery Learning Melalui Pendekatan Visual, Auditory,Kinesthetic (VAK) dalam Peningkatan Pembelajaran IPA Siswa Kelas IV SD Negeri 2 Jatiroto Tahun Ajaran 2014/2015
Edisi :
Imprint : Surakarta - FKIP - 2015
Program Studi : S-1 Pendidikan Guru Sekolah Dasar
Kolasi :
Sumber : UNS-FKIP Jur. Ilmu Pendidikan-K7111118-2015
Kata Kunci :
Jenis Dokumen : Skripsi
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Drs. M. Chamdani, M.Pd.
2. Warsiti, M.Pd.
Penguji :
Catatan Umum :
Fakultas : Fak. KIP
×
File : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.