Penulis Utama : Chandra Prastiyantini Wijayanti
NIM / NIP : F3312036
×

ABSTRAK
Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui dan mengevalusi sistem pembelian bahan pembantu pada CV Al-Abrar Divisi AMDK Kafur. Metode penelitan yang digunakan yaitu studi pustaka, observasi dan wawancara langsung dengan karyawan.
CV Al-Abrar merupakan salah satu perusahaan yang memproduksi Air Minum Dalam Kemasan (AMDK) di kota Surakarta. Perusahaan ini menempatkan air sebagai bahan baku dan Galon 19 Liter, Botol 1500ml, 600ml, 330ml, Cup 240ml, Karton Botol, Karton Cup, Segel Galon, Segel Botol, Tutup Galon, Tutup Botol, Lid Cup, Sedotan sebagai bahan baku pembantu, Perusahaan ini melakukan pembelian bahan pembantu selain bahan baku utama dengan sistem kredit. Perusahaan harus mampu mengelola dan melakukan pembelian bahan pembantu dengan baik dan berkualitas untuk menunjang proses produksi, oleh karena itu pembelian bahan pembantu memerlukan pengendalian intern yang baik agar dapat menghindari resiko terjadinya kecurangan dan penyalahgunaan wewenang. Pentingnya sistem pembelian bahan pembantu mendorong penulis mengangkat topik sistem akuntansi pembelian bahan pembantu pada CV Al-Abrar Divisi AMDK Kafur.
Berdasarkan hasil evaluasi sistem akuntansi pembelian bahan pembantu perusahaan ini, penulis menyimpulkan bahwa sistem pembelian bahan pembantu pada perusahaan ini belum terdapat pemisahan fungsi yang baik, dokumen yang digunakan sudah cukup baik, catatan akuntansi yang digunakan belum memadai, dan prosedur yang membentuk sistem akuntansi pembelian bahan pembantu belum ditangani oleh bagian yang seharusnya. Penulis merekomendasikan kepada perusahaan untuk memisahkan fungsi pembelian dan penerimaan barang dimana fungsi penerimaan dapat ditangani oleh bagian lain seperti bagian umum, perubahan metode pencatatan hutang dari voucher payable procedure menjadi account payable procedure agar catatan hutang lebih rinci.
Kata kunci : sistem akuntansi pembelian bahan pembantu
ABSTRACT
The purpose of this resarch was to identify and evaluate the purchase of an indirect material system in CV Al-Abrar Kafur AMDK Division. Research method used is literature study, observation and interviews with employees.
Al-Abrar CV is one company that produces Bottled Drinking Water (bottled water) in Surakarta. This company put the water as a direct material and 19 Liter Gallon, 1500ml bottle, 600ml, 330ml, 240ml Cup, Carton Bottle, Cardboard Cup, Seal Gallon, Seal Bottle, Close Gallon, Bottle Caps, Lids Cup, Straws as indirect materials, this Company makes a purchase in indirect material with a credit system. Companies must be able to manage and make purchases an indirect material with good and quality to support the process of production, therefore the purchase of an indirect material needs good internal control in order to avoid the risk of fraud and abuse of authority. The importance of purchasing an indirect material system encourages authors raised the topic of purchase accounting system an indirect material on Al-Abrar CV AMDK Kafur Division.
Based on the results of the evaluation accounting system of the company's purchase of an indirect materials, the authors concluded that the purchase of  system in this company hasn’t good yet in separation of functions, the document that is used is good enough, the accounting records have not been adequately used, and procedures that form the main material purchase accounting system has not been addressed by the section should be. The author recommends to the company to separate the functions of purchasing and receiving goods where the function of reception can be handled by other parts such as the common parts, change the method of recording debts of vouchers payable procedure into debt in to account payable procedure in order to make the debt record more detail.
Keywords: purchasing accounting systems of indirect material

×
Penulis Utama : Chandra Prastiyantini Wijayanti
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : F3312036
Tahun : 2015
Judul : Evaluasi Sistem Akuntansi Pembelian Bahan Pembantu pada CV Al-Abrar Divisi AMDK Kafur Surakarta
Edisi :
Imprint : Surakarta - F. Ekonomi dan Bisnis - 2015
Program Studi : D-3 Akuntansi
Kolasi :
Sumber : UNS-F. Ekonomi dan Bisnis Prog. DIII Akuntansi-F3312036-2015
Kata Kunci :
Jenis Dokumen : Laporan Tugas Akhir (D III)
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Dra. Agus Budiatmanto. M.Si., Ak
Penguji :
Catatan Umum :
Fakultas : Fak. Ekonomi dan Bisnis
×
File : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.