ABSTRAK
Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui: (1) ada tidaknya
pengaruh variabel kerjasama siswa, keadilan guru, investigasi siswa, keterlibatan
siswa, kekompakan siswa, orientasi tugas, dan dukungan guru sebagai dimensi
utama lingkungan belajar di kelas, secara simultan terhadap hasil belajar siswa
pada mata pelajaran kewirausahaan di SMK Bina Mandiri Indonesia tahun
Pelajaran 2014/ 2015, (2) ada tidaknya pengaruh variabel kerjasama siswa,
keadilan guru, investigasi siswa, keterlibatan siswa, kekompakan siswa, orientasi
tugas, dan dukungan guru sebagai dimensi utama lingkungan belajar di kelas
secara parsial terhadap hasil belajar siswa pada mata pelajaran kewirausahaan di
SMK Bina Mandiri Indonesia tahun Pelajaran 2014/ 2015. Jenis penelitian ini
adalah jenis penelitian survei. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh siswa
SMK Bina Mandiri Indonesia tahun Pelajaran 2014/ 2015 dengan sampel
sebanyak 49 responden. Data penelitian ini diperoleh dari jawaban responden
yang dijawab melalui kuesioner. Penelitian ini menggunakan kuesioner WIHIC
(What Is Happening In This Class) versi Indonesia. Teknik pengumpulan data
penelitian menggunakan kuesioner (angket). Validitas data diperoleh melalui hasil
tryout yang dilakukan kepada 30 responden. Teknik analisis data yang
dipergunakan adalah teknik analisis regresi linear berganda.
Berdasarkan hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa: (1) terdapat
pengaruh secara simultan antara variabel kerjasama siswa, keadilan guru,
investigasi siswa, keterlibatan siswa, kekompakan siswa, orientasi tugas, dan
dukungan guru terhadap hasil belajar siswa pada mata pelajaran kewirausahaan di
SMK Bina Mandiri Indonesia Surakarta Tahun Pelajaran 2014/ 2015. Hasil ini
dapat diketahui melalui hasil uji F diperoleh nilai probabilitas sebesar (0,001).
Nilai ini lebih kecil dibandingkan 0,05, sehingga dapat disimpulkan bahwa H0
ditolak dan Ha diterima. Hal ini berarti terdapat pengaruh secara simultan antara
variabel kerjasama siswa, keadilan guru, investigasi siswa, keterlibatan siswa,
kekompakan siswa, orientasi tugas, dan dukungan guru terhadap hasil belajar
siswa pada mata pelajaran kewirausahaan di SMK Bina Mandiri Indonesia
Surakarta Tahun Pelajaran 2014/ 2015. (2) terdapat pengaruh secara parsial antara
variabel kekompakan siswa hasil belajar siswa pada mata pelajaran
kewirausahaan di SMK Bina Mandiri Indonesia Surakarta Tahun Pelajaran 2014/
2015. Hasil ini dapat diketahui melalui uji t variabel kekompakan siswa diperoleh
nilai probabilitas sebesar (0,005). Nilai tersebut lebih kecil dibandingkan 0,05,
sehingga dapat disimpulkan bahwa H0 ditolak dan Ha diterima. Hal ini berarti
terdapat pengaruh secara parsial antara variabel kekompakan siswa terhadap
terhadap hasil belajar siswa pada mata pelajaran kewirausahaan di SMK Bina
Mandiri Indonesia Surakarta Tahun Pelajaran 2014/ 2015.
Kata Kunci: Lingkungan Belajar di Kelas, Hasil Belajar, Kewirausahaan.
ABSTRACT
The purposes of research was to find out: (1) whether or not there was an
effect of cooperation, equity, investigation, involvement, student cohesiveness,
task orientation and teacher support as main dimension of classroom learning
environment as simultaneously on the student’s achivement in entrepreneurship
lesson at SMK Bina Mandiri Indonesia Surakarta 2014/ 2015, and (2) whether or
not there was an effect cooperation, equity, investigation, involvement, student
cohesiveness, task orientation and teacher support as main dimension of
classroom learning environment as partially on the student’s achivement in
entrepreneurship lesson at SMK Bina Mandiri Indonesia Surakarta 2014/ 2015.
This study was a survey research. The population of research was all of the
students SMK Bina Mandiri Indonesia Surakarta 2014/ 2015 with 49 respondents
as the sample. The data source derived from respondent’s response to
questionnaire. This study use modified WIHIC (What Is Happening In This Class)
questionnaire in the Indonesian language. Technique of collecting data used was
questionnaire. The data validity was obtained from the result of tryout conducted
with 30 respondents. Technique of analyzing data used was a multiple linear
regression analysis.
Considering the result of research, the following conclusions could be
drawn. (1) There was a simultaneous effect of cooperation, equity, investigation,
involvement, student cohesiveness, task orientation and teacher support on the
student’s achivement in entrepreneurship lesson at SMK Bina Mandiri Indonesia
Surakarta 2014/ 2015. It could be seen from the result of F-test obtaining
probability value of (0.001). This value was lower than 0.05; therefore it could be
concluded that H0 was not supported and Ha was supported. It meant that there
was a simultaneous effect of cooperation, equity, investigation, involvement,
student cohesiveness, task orientation and teacher support on the student’s
achivement in entrepreneurship lesson at SMK Bina Mandiri Indonesia Surakarta
2014/ 2015. (2) There was a partial effect of student cohesiveness on the student’s
achivement in entrepreneurship lesson at SMK Bina Mandiri Indonesia Surakarta
2014/ 2015. It could be seen from the result of t-test on student cohesiveness
variables obtaining probability values of (0.005) respectively. Those values were
lower than 0.05; therefore it could be concluded that H0 was not supported and Ha
was supported. It meant that there was a partial effect of student cohesiveness
variables on the student’s achivement in entrepreneurship lesson at SMK Bina
Mandiri Indonesia Surakarta 2014/ 2015.
Keywords: Classroom Learning Environment, Student’s Achievement,
Entrepreneurship.