Penulis Utama : Tiead Adhika Gilham
NIM / NIP : K7409164
×

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui faktor-faktor yang memengaruhi minat mahasiswa Program Studi Pendidikan Ekonomi FKIP UNS Memilih Bidang Keahlian Khusus (BKK) Pendidikan Akuntansi.
Penelitian ini menggunakan metode deskriptif kuantitatif. Populasi penelitian ini adalah mahasiswa Program Studi Pendidikan Ekonomi Bidang Keahlian Khusus Pendidikan Akuntansi angkatan 2011 dan 2012. Pengambilan sampel menggunakan Teknik Proporsional Random Sampling. Sampel dalam penelitian ini berjumlah 60 mahasiswa. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah angket, observasi dan dokumentasi. Teknik analisis data yang digunakan untuk mencari faktor-faktor yang memengaruhi minat mahasiswa memilih BKK Pendidikan Akuntansi yaitu Exploratory Factor Analysis.
Berdasarkan hasil analisis data dan pembahasan, faktor-faktor yang memengaruhi minat mahasiswa Program Studi Pendidikan Ekonomi FKIP UNS memilih Bidang Keahlian Khusus (BKK) Pendidikan Akuntansi antara lain (1) proses perkuliahan, (2) motivasi diri, (3) penghambat, (4) dunia kerja, (5) citra dosen dan citra sosial serta (6) sarana prasarana dan mata kuliah.
Kata kunci : minat mahasiswa, faktor-faktor yang memengaruhi minat mahasiswa memilih jurusan

 

×
Penulis Utama : Tiead Adhika Gilham
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : K7409164
Tahun : 2014
Judul : Faktor yang memengaruhi minat mahasiswa program studi pendidikan ekonomi fkip uns memilih bidang keahlian khusus pendidikan akuntansi
Edisi :
Imprint : Surakarta - FKIP - 2014
Program Studi : S-1 Pendidikan Ekonomi Akuntansi
Kolasi :
Sumber : UNS-FKIP Jur. Pendidikan Ekonomi-K.7409164-2015
Kata Kunci :
Jenis Dokumen : Skripsi
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Dr. Susilaningsih, M. Bus
2. Sri Sumaryati S.Pd, M.Pd
Penguji :
Catatan Umum :
Fakultas : Fak. KIP
×
File : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.