Penulis Utama : Uut Prihonggo
NIM / NIP : K2510063
×

Tujuan penelitian ini adalah : (1) Menyelidiki pengaruh repair welding pada cast wheel aluminium dengan metode pengelasan MIG dengan perlakuan preheating terhadap tingkat kekerasannya; (2) Menyelidiki pengaruh repair welding pada cast wheel aluminium dengan metode pengelasan MIG dengan perlakuan preheating terhadap tingkat kekuatan impaknya; (3) Menyelidiki pengaruh repair welding pada cast wheel aluminium dengan metode pengelasan MIG dengan perlakuan preheating terhadap struktur foto mikro; (4) Menyusun hasil penelitian ini menjadi kajian bahan ajar mata kuliah teknik pengelasan di Prodi Pendidikan Teknik Mesin Jurusan Pendidikan Teknik dan Kejuruan Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan UNS Surakarta.
Pengujian dilaksanakan di LKP Inlastek Surakarta, Politeknik Manufaktur Ceper, Klaten dan Laboratorium Teknik S-1 UGM Yogyakarta. Penelitian ini menggunakan metode MIG dengan perlakuan preheating. Temperatur preheating yang digunakan adalah 121oC. Populasi dalam penelitian ini adalah semua velg Aluminium. Sampel dalam penelitian ini adalah velg cast wheel Aluminium. Penelitian ini merupakan penelitian eksperimen dan anilisis data menggunakan teknik analisis deskriptif yaitu mengamati secara langsung hasil eksperimen kemudian menganalisis dan menyimpulkan hasil penelitian. Pengujian yang dilakukan meliputi: pengujian komposisi bahan, pengujian ketangguhan, pengujian kekerasan, dan struktur foto mikro.
Berdasarkan hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa (1) Komposisi bahan penyusun utama velg adalah Al-7,22%Si. (2) Hasil pengujian ketangguhan pengelasan (0,049 J/mm2) lebih rendah dibandingkan sebelum pengelasan (0,077 J/mm2). Hal ini menunjukkan bahwa hasil las lebih getas dibandingkan raw material. (3) Hasil pengujian kekerasan menunjukan daerah raw material sebesar 466,26 BHN, daerah HAZ sebesar 550,31 BHN, dan daerah las sebesar 455,03 BHN. (4) Hasil foto struktur mikro menunjukkan penyebaran logam Al dan Si lebih merata pada daerah Las dan raw material. Akan tetapi butiran logam pada las lebih kecil dibandingkan raw material.
Kata kunci: Pengelasan, MIG, preheating, komposisi bahan, ketangguhan, kekerasan, struktur foto mikro

 

×
Penulis Utama : Uut Prihonggo
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : K2510063
Tahun : 2015
Judul : Kualitas repair welding metode mig dengan perlakuan preheating pada cast wheel aluminium sebagai suplemen materi mata kuliah teknik pengelasan
Edisi :
Imprint : Surakarta - FKIP - 2015
Program Studi : S-1 Pendidikan Teknik Mesin
Kolasi :
Sumber : UNS-FKIP Jur. Pendidikan Teknik Mesin-K.2510063-2015
Kata Kunci :
Jenis Dokumen : Skripsi
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Drs. Subagsono, M.T.
2. Budi Harjanto, S.T., M.Eng.
Penguji :
Catatan Umum :
Fakultas : Fak. KIP
×
File : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.