×
ABSTRAK
Latar Belakang : Ratusan juta tenaga kerja diseluruh dunia saat ini bekerja pada kondisi yang tidak aman dan dapat menyebabkan gangguan kesehatan diantaranya adalah gangguan muskuloskeletal. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui dan mengkaji tentang penilaian dengan metode REBA pada postur tubuh pekerja dalam mencegah terjadinya gangguan sistem muskuloskeletal.
Metode Penelitian : Penelitian ini dilaksanakan menggunakan metode deskriptif, yaitu dengan cara memberikan gambaran yang jelas tentang penilaian risiko postur kerja dibagian pemilahan dan penimbangan linen kotor. Pengambilan data tentang analisis risiko postur kerja dilakukan melalui observasi, wawancara dan studi kepustakaan.
Hasil Penelitian: Data dari hasil kemudian dibahas dengan metode REBA untuk memperoleh nilai akhir REBA dan dibandingkan dengan standar kinerja berdasarkan skor akhir. Aktivitas petugas laundry dalam penimbangan linen kotor dalam kategori tingkat risiko rendah dengan skor akhir REBA yaitu 3 . Sedangkan aktivitas petugas laundry dalam pemilahan linen kotor dalam kategori tingkat risiko tinggi dengan skor akhir REBA yaitu 9. Sehingga diperlukan tindakan segera.
Simpulan Penelitian : Tingkat risiko tinggi pada tahapan aktivitas petugas laundry dalam pemilahan linen kotor disebabkan oleh postur kerja/sikap kerja yang mengalami pemuntiran badan, pembungkukan dan banyak mengalami fleksi. Saran yang diberikan adalah upaya rumah sakit melakukan pengendalian rekayasa teknik, rekayasa manajemen, pemberian prosedur kerja dan pengadaan promosi K3.
Kata Kunci : Postur Kerja, Rapid Entire Body Assessment (REBA)
ABSTRACT
Background : Hundreds of millions of workers around the world are currently working in unsafe conditions and can cause health problems include musculoskeletal disorders. This research objective is to determine and assess the valuation of REBA method in posture of workers in preventing disorders of the musculoskeletal system.
Methods : This research was conducted using a descriptive method, namely by providing a clear picture of the risk assessment section work posture sorting and weighing of dirty clothes. The data on work posture risk analysis was collected through direct observation in the field, interview and library research.
Result : Data from the results are then discussed with the REBA method to obtain the final value REBA and compared with the standard performance based on the final score. Activities officer weighing dirty laundry in the clothes in the category of low-risk level with a final score REBA is 3. While the activity of sorting dirty laundry clothes officers in the risk level high category with a final score REBA is 9, than required immediate action.
Conclusion : A high level of risk at this stage of the activity in the laundry attendant sorting soiled clothes caused by work postures of work attitude experiencing body twisting, bending and with the flexion. Advice given is the hospital attempts to control engineering, engineering management, administration procedures and procurement work safety and health promotion.
Keywords: Work Posture, Rapid Entire Body Assessment (REBA)