Penulis Utama : Ary Sukmawati
NIM / NIP : R0012011
×

ABSTRAK
Latar Belakang: Faktor penyebab kecelakaan kerja disebabkan 73% oleh faktor tindakan-tindakan tidak aman (unsafe acts). Oleh karena itu, faktor manusia menjadi hal utama yang harus diperhatikan. Tindakan-tindakan tidak aman yang dilakukan pekerja salah satunya disebabkan oleh kemampuan konsentrasi yang menurun selama melakukan pekerjaan. Sedangkan konsentrasi dapat dipengaruhi oleh lingkungan kerja fisik yang berupa iklim kerja panas. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh iklim kerja panas terhadap konsentrasi pekerja di bagian unit mekanik PT. Indo Acidatama Tbk. Kemiri, Kebakkramat, Karanganyar.
Metode: Penelitian ini dilakukan menggunakan metode analitik dengan jenis penelitian observasional analitik dengan pendekatan cross sectional. Sampel yang digunakan dalam penelitian ini sebanyak 30 orang dengan teknik pengambilan sampel menggunakan metode total sampling. Teknik pengolahan data dan analisis data dilakukan dengan uji statistik chi-square.
Hasil: Dari hasil penelitian menggunakan uji chi-square didapatkan bahwa pengaruh iklim kerja panas terhadap kecepatan konsentrasi sebesar 0.505 > 0.05 yang berarti Ha ditolak, ketelitian konsentrasi sebesar 0.034 < 0.05 yang berarti Ha diterima, dan konstansi konsentrasi sebesar 0.524 yang berarti Ha ditolak.
Simpulan: Dari hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa pengaruh iklim kerja panas signifikan terhadap ketelitian konsentrasi. Pihak perusahaan sebaiknya meningkatkan upaya pengendalian dengan berupa: penekanan penggunaan APD, penambahan blower di tempat kerja, dan menyediaan air minum agar pekerja lebih sering minum untuk mengendalikan panas tubuh.
Kata Kunci: Iklim Kerja Panas, Konsentrasi
ABSTRAK
Background: Factors that cause 73% of workplace accidents are caused by factors unsafe acts. Therefore, the human factor becomes the main thing that must be considered. Unsafe acts committed workers is caused by a decreased ability to concentrate during work. While the concentration may be influenced by the physical working environment in the form of hot work climate. The purpose of this study was to determine the effect of hot working climate to the workers in the unit of mechanical PT. Indo Acidatama Tbk. Kemiri, Kebakkramat, Karanganyar.
Methods: This study was conducted using an analytical method with analytic observational research with cross sectional approach. The sample used in this study of 30 people with a sampling technique using total sampling method. Data processing techniques and data analysis performed by chi-square test.
Results: From the results of research using the chi-square test showed that the climate effects of heat on the speed of concentration of work for 0.505> 0.05 which means Ha rejected, accuracy concentration of 0.034 <0.05 which means Ha accepted, and the constancy of concentration by 0.524, which means Ha rejected.
Conclusion: The results of this study concluded that significant heat influence the working climate of the rigor of concentration. The company should improve control efforts to be: an emphasis use of PPE, the addition of a blower at work, and give drinking water so that workers often drink to control body heat.
Keywords: Climate Work Heat, Concentration

×
Penulis Utama : Ary Sukmawati
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : R0012011
Tahun : 2015
Judul : Pengaruh Iklim Kerja Panas terhadap Konsentrasi Pekerja di Bagian Unit Mekanik PT. Indo Acidatama Tbk. Kemiri, Kebakkramat, Karanganyar
Edisi :
Imprint : Surakarta - F. Kedokteran - 2015
Program Studi : D-3 Hiperkes
Kolasi :
Sumber : UNS-F. Kedokteran Prog. DIII KEselamatan dan Kesehatan Kerja-R0012011-2015
Kata Kunci :
Jenis Dokumen : Laporan Tugas Akhir (D III)
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Sumardiyono, SKM, M.Kes.
Penguji :
Catatan Umum :
Fakultas : Fak. Kedokteran
×
File : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.