×
ABSTRAK
Kesehatan merupakan kebutuhan yang utama bagi setiap penduduk yang hidup di dunia ini. Berbagai studi menunjukkan bahwa tenaga kesehatan merupakan kunci utama dalam keberhasilan pencapaian tujuan pembangunan kesehatan. Pendidikan dokter spesialis di Indonesia dinamakan Program Pendidikan Dokter Spesialis atau PPDS yaitu program pendidikan untuk melatih seorang dokter umum untuk menjadi dokter spesialis tertentu Tujuan pengamatan untuk mengetahui Adiministrasi PPDS I yang melaksanakan pendidikan di RSUD Dr. Moewardi.
Jenis pengamatan yang digunakan deskriptif kualitatif dengan observasi berperan aktif. Sumber data yang digunakan bersumber dari informan, sumber tertulis yaitu dokumen dan buku serta melihat peristiwa dengan ikut dalam proses pelaksanaan pekerjaan. Untuk teknik pengumpulan data terdiri dari wawancara, observasi, dan dokumentasi, sedangkan teknik analisis interaktif dilakukan dengan cara interaktif, baik antar komponen pokok (reduksi data, sajian data, dan penarikan kesimpulan), maupun dengan proses pengumpulan data yang berbentuk siklus.
Hasil pengamatan ini menyimpulkan bahwa Administrasi PPDS I sudah dilakukan sesuai dengan aturan yang ditetapkan Direktur RSUD Dr. Moewardi dan Dekan FK-UNS. Mulai dari segi pelaksana organisasi, segi pelaksana pendidikan, ketentuan pelaksanaan pendidikan, biaya administrasi dan standar operating prosedure.
Dengan demikian saran yang diberikan, agar administrasi program pendidikan tidak mengalami hambatan adalah adanya sosialisasi seperti menempel pemberitahuan di papan pengumuman atau langsung menghubungi peserta PPDS I mengenai Administrasi yang wajib dilengkapi.
Kata Kunci : Administrasi, PPDS I