×
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh faktor keperilakuan
organisasi (dukungan atasan, kejelasan tujuan dan pelatihan) terhadap kegunaan sistem akuntansi akrual dan pengaruh faktor keperilakuan organisasi terhadap kegunaan sistem akuntansi akrual melalui pemanfaatan teknologi informasi.
Penelitian ini dilakukan di Pemerintah Kabupaten Sragen dengan menggunakan sampel sebanyak 98 pegawai pengelola keuangan dan barang. Pengambilan sampel dengan metode purposive sampling. Teknik pengumpulan data menggunakan kuesioner; sedangkan metode analisis data menggunakan Regresi Linear Berganda dan analisa jalur yang dibantu dengan software SPSS 17.0 For Windows.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa: 1) faktor perilaku organisasi yaitu
kejelasan tujuan dan pelatihan terbukti berpengaruh positif dan signifikan
terhadap kegunaan sistem akuntansi akrual sedangkan dukungan atasan tidak
berpengaruh; 2) kejelasan tujuan dan pelatihan berpengaruh positif dan signifikan terhadap pemanfaatan teknologi informasi sedangkan dukungan atasan tidak berpengaruh signifikan; 3) pemanfaatan teknologi informasi berpengaruh positif terhadap kegunaan sistem akuntansi akrual; 4) kejelasan tujuan dan pelatihan berpengaruh positif terhadap kegunaan sistem akuntansi akrual melalui pemanfaatan teknologi informasi.