Penulis Utama : Aik Khoniasari
NIM / NIP : S021308003
× ABSTRAK Aik Khoniasari. S021308003. Pengaruh Paritas, Pengetahuan, Dukungan Keluarga, dan Peran Tenaga Kesehatan Terhadap Pelaksanaan Inisiasi Menyusu Dini di RSUD Salatiga. Pembimbing I : Prof. Bhisma Murti dr., MPH,M.Sc,Ph.D., Pembimbing II : Dr Yulia Lanti Retno Dewi, dr., Msi. Tesis. Surakarta: Program Ilmu Kesehatan Masyarakat Pasca Sarjana Universitas Sebelas Maret Surakarta Latar Belakang : Salah satu upaya untuk meningkatkan keberhasilan pemberian ASI adalah melalui pelaksanaan Inisiasi Menyusu Dini (IMD) oleh bayi baru lahir pada ibunya. Pemerintah Indonesia mendukung kebijakan WHO dan UNICEF yang merekomendasikan IMD sebagai tindakan “penyelamatan kehidupan? karena terbukti dapat menurunkan angka kesakitan dan kematian bayi. Tujuan penelitian ini adalah meneliti pengaruh paritas, pengetahuan ibu, dukungan keluarga, dan peran tenaga kesehatan terhadap pelaksanaan IMD di RSUD Salatiga Subyek dan Metode :. Penelitian ini adalah deskriptif analitik dengan desain cross sectional. Lokasi di RSUD Salatiga dengan subjek adalah ibu-ibu yang melahirkan sebanyak 70 orang dengan exhaustive sampling. Teknik pengumpulan data menggunakan kuesioner. Analisis data menggunakan regresi logistik Hasil : Ada hubungan negatif antara Paritas dan Pelaksanaan IMD, meskipun secara statistik kedua tidak terbukti signifikan (OR = 0,78, CI 95% = 0,16-3,75, p = 0,753). Ada hubungan positif antara Pengetahuan dan Pelaksanaan IMD, meskipun secara statistik hubungan keduanya mendekati signifikan (OR = 3,62, CI 95% = 0,64-20,59, p = 0,147). Ada hubungan negatif antara Dukungan Keluarga dan Pelaksanaan IMD, meskipun secara statistik hubungan keduanya tidak signifikan (OR = 0,51, CI 95% = 0,11-2,45, p = 0.403). Ada hubungan positif antara Peran Tenaga Kesehatan dan Pelaksanaan IMD, dan secara statistik hubungan keduanya terbukti signifikan (OR = 34,27, CI 95% 3,82-307,46, p = 0,002). Kesimpulan : Ada dua variabel yang tidak signifikan, yaitu Paritas dan Dukungan Keluarga. Sementara variabel lainnya, yaitu Pengetahuan dan Peran Tenaga Kesehatan terbukti signifikan terhadap Pelaksanaan IMD. Kata Kunci: Paritas, Pengetahuan Ibu, Dukungan Keluarga, Peran Tenaga Kesehatan, Pelaksanaan IMD
×
Penulis Utama : Aik Khoniasari
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : S021308003
Tahun : 2015
Judul : Pengaruh Paritas, Pengetahuan, Dukungan Keluarga, dan Peran Tenaga Kesehatan Terhadap Pelaksanaan Inisiasi Menyusu Dini di RSUD Salatiga
Edisi :
Imprint : Surakarta - Pascasarjana - 2015
Program Studi : S-2 Ilmu Kesehatan Masyarakat
Kolasi :
Sumber : UNS- Pascasarjana-IKM- 2015
Kata Kunci :
Jenis Dokumen : Tesis
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Prof. Bhisma Murti dr., MPH,M.Sc,Ph.D
2. Dr Yulia Lanti Retno Dewi, dr., Msi
Penguji :
Catatan Umum :
Fakultas : Sekolah Pascasarjana
×
File : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.