Penulis Utama : Isna Khoirul Munawaroh
NIM / NIP : X8111009
×

ABSTRAK
 
Isna Khoirul Munawaroh. PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN
KOOPERATIF TEKNIK KANCING GEMERINCING UNTUK
MENINGKATKAN KEMAMPUAN BERHITUNG PERMULAAN PADA
ANAK KELOMPOK A TK ISLAM BAKTI IX KERTEN SURAKARTA
TAHUN AJARAN 2012/2013. Skripsi, Fakultas keguruan dan Ilmu Pendidikan
Universitas Sebelas Maret Surakarta. Januari 2015.
 Tujuan penelitian ini adalah untuk meningkatkan kemampuan berhitung
permulaan dengan  model pembelajaran kooperatif teknik kancing gemerincing
pada anak kelompok A TK Islam Bakti IX Kerten Surakarta tahun ajaran
2012/2013. Subjek penelitian adalah anak TK kelompok A yang berjumlah 19
anak. Pengambilan data menggunakan teknik observasi, dokumentasi, tes dan
wawancara. Validitas data menggunakan Validitas eksternal atau review
informan. Analisis data yang terdiri dari reduksi data, penyajian data dan
penarikan kesimpulan. Hasil penelitian menunjukkan dari prasiklus 21,1 % atau
empat anak tuntas. Siklus I 31,6 % atau tujuh anak mengalami nilai ketuntasan
meningkat. Siklus II 52,6 % atau 1 anak mengalami ketuntasan dan pada siklus III
prosentase nilai ketuntasan 78,9 % atau 15 anak, maka kemampuan berhitung
permulaan anak mengalami nilai ketuntasan meningkat.  
Simpulan penelitian adalah dengan menggunakan model pembelajaran
kooperatif teknik kancing gemerincing dapat meningkatkan kemampuan berhitung
permulaan pada anak kelompok A TK Islam Bakti IX Kerten Surakarta tahun
ajaran 2012/2013

×
Penulis Utama : Isna Khoirul Munawaroh
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : X8111009
Tahun : 2015
Judul : Penerapan Model Pembelajaran Kooperatif Teknik Kancing Gemerincing untuk Meningkatkan Kemampuan Berhitung Permulaan pada Anak Kelompok A Tk Islam Bakti Ix Kerten Surakarta Tahun Ajaran 2012/2013
Edisi :
Imprint : Surakarta - Fak. KIP - 2015
Program Studi : S-1 Pendidikan Anak Usia Dini
Kolasi :
Sumber : UNS - Fak. KIP Jur. Pend. Anak Usia Dini - X8111009 - 2015
Kata Kunci :
Jenis Dokumen : Skripsi
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Drs. Hasan Mahfud, M.Pd
2. Muhammad Munif Syamsudin, S.PdI, MA
Penguji :
Catatan Umum :
Fakultas : Fak. KIP
×
File : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.