Penulis Utama : Ullis Ayu Saputri
NIM / NIP : M0411078
×

ABSTRAK
Ikan nila (Oreochromis niloticus L.) merupakan salah satu komoditas ikan yang banyak dibudidayakan. Namun, pembudidayaannya menemui kendala karena infeksi bakteri Aeromonas hydrophila. Pengobatan infeksi bakteri selama ini menggunakan antibiotik tetapi menyebabkan resistensi bakteri. Salah satu alternatif pengobatan infeksi bakteri Aeromonas hydrophila adalah pemberian antibakteri alami. Tumbuhan yang berpotensi mempunyai aktivitas antibakteri adalah semanggi air (Marsilea crenata C. Presl) karena adanya kandungan flavonoid, steroid dan alkaloid. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui apakah pemberian ekstrak metanol semanggi air pada pakan ikan nila dapat mengobati infeksi bakteri Aeromonas hydrophila dan menentukan dosis optimum ekstrak metanol semanggi air pada pakan ikan nila untuk mengobati infeksi bakteri Aeromonas hydrophila.
Ikan nila diinjeksi bakteri A. hydrophila. Tiap perlakuan diberikan dosis ekstrak metanol semanggi air yang berbeda dalam pakan (ikan nila sehat dengan dosis ekstrak dalam pakan 0 g/100 g; ikan nila yang telah diinjeksi bakteri dengan dosis ekstrak dalam pakan 0 g/ 100 g; 0,2 g/ 100 g; 0,5 g/ 100 g; 0,8 g/ 100 g dan 1,1 g/100 g). Ikan dipelihara selama 2 minggu dengan frekuensi pemberian pakan sebanyak 2 kali sehari. Pengamatan dilakukan terhadap kelulushidupan/Survival Rate (SR), respon ikan terhadap pakan, laju pertumbuhan relatif/Relative Growth Rate (RGR) dan kualitas air. Data kelulushidupan, respon ikan terhadap pakan, laju pertumbuhan relatif, dan kualitas air dianalisis secara deskriptif untuk mengetahui pengaruhnya terhadap pengobatan infeksi bakteri.
Hasil menunjukkan pemberian ekstrak metanol semanggi air (Marsilea crenata C. Presl) pada pakan ikan nila (Oreochromis niloticus) dapat mengobati infeksi bakteri Aeromonas hydrophila ditandai adanya peningkatan kelulushidupan ikan nila. Dosis optimum ekstrak metanol semanggi air pada pakan ikan nila untuk mengobati infeksi bakteri adalah 0,8 g/ 100 g pakan.

×
Penulis Utama : Ullis Ayu Saputri
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : M0411078
Tahun : 2015
Judul : Pemberian Ekstrak Metanol Semanggi Air (Marsilea crenata C. Presl) pada Pakan Ikan Nila (Oreochromis niloticus L.) untuk Mengobati Infeksi Bakteri Aeromonas hydrophila
Edisi :
Imprint : Surakarta - Fak. MIPA - 2015
Program Studi : S-1 Biologi
Kolasi :
Sumber : UNS - Fak. MIPA Jur. Biologi - M0411078 - 2015
Kata Kunci :
Jenis Dokumen : Skripsi
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Suratman, M.Si.
2. Dr. Agung Budiharjo, M.Si.
Penguji :
Catatan Umum :
Fakultas : Fak. MIPA
×
File : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.