Penulis Utama : Tery Pawitra Sari
NIM / NIP : R1114122
× INTISARI Tery Pawitra Sari, R1114122, 2015. Pengaruh Metode Pembelajaran Bed Side Teaching terhadap Psikomotor Leopold Mahasiswa D III Kebidanan di Klinik Solo Peduli. Program Studi D-IV Bidan Pendidik Fakultas Kedokteran Universitas Sebelas Maret Surakarta. Latar Belakang: Pendidikan kebidanan mempunyai tujuan untuk menghasilkan bidan yang profesional. Metode bed side teaching merupakan model pendidikan klinik secara langsung kepada pasien. Dari 11 orang mahasiswa tingkat II mahasiswa mengatakan bahwa pembimbing klinik belum melaksanakan bed side teaching.Tujuan dari penelitian ini untuk mengetahui pengaruh bed side teaching terhadap kemampuan psikomotor tentang leopold. Metode: Penelitian ini menggunakan desain penelitian Quasi experimen. Penelitian dilaksanakan di D-III Kebidanan UNS . Teknik sampling yang digunakan pada penelitian ini adalah Total Sampling, terbagi menjadi kelompok kontrol (17 responden) dan kelompok perlakuan (21 responden). Analisis data menggunakan uji wilcoxon. Hasil: Pada kelompok eksperimen hasil pre test dan post test mahasiswa yang kompeten meningkat dari 1 mahasiswa (4,8 %) menjadi 17 mahasiswa (81%). Kelompok kontrol hasil pre test dan post test 1 mahasiswa (1, 59 %) kompeten dan pos test menjadi 4 mahasiswa (23,5%) yang kompeten. Hasil uji statistik menghasilkan nilai p=0.000. Simpulan: Terdapat pengaruh yang signifikan metode bed side teaching terhadap kelompok intervensi Kata Kunci: Bed Side Teaching , Psikomotor, Leopold
×
Penulis Utama : Tery Pawitra Sari
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : R1114122
Tahun : 2015
Judul : PENGARUH METODE PEMBELAJARAN BED SIDE TEACHING TERHADAP PSIKOMOTOR LEOPOLD MAHASISWA D III KEBIDANAN DI KLINIK SOLO PEDULI
Edisi :
Imprint : Surakarta - F.Kedokteran - 2015
Program Studi : D-4 Kebidanan Transfer
Kolasi :
Sumber : UNS-F.Kedokteran- Prog. D IV Bidan Pendidik-R.1114122-2015
Kata Kunci :
Jenis Dokumen : Laporan Tugas Akhir (D IV)
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Agus Eka N.Y, S.ST, M.Kes,
2. M. Nur Dewi K, S.ST, M.Kes,
Penguji :
Catatan Umum :
Fakultas : Fak. Kedokteran
×
File : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.