Penulis Utama : Rindhika Widha Alviantika
NIM / NIP : F3612069
×

Penelitian ini dilatar belakangi dari keingintahuan mengenai strategi personal
selling yang diterapkan PT. Bank Syariah Mandiri Tbk Kantor Cabang Pembantu
Kartasura khususnya pada produk deposito. Dari latar belakang tersebut peneliti
merumuskan masalah yaitu bagaimana penerapan strategi personal selling produk
deposito yang diterapkan pada PT. Bank Syariah Mandiri Tbk Kantor Cabang
Pembantu Kartasura dan apa saja kendala yang dihadapi pada penerapan strategi
personal selling.
Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui strategi personal selling
yang diterapkan pada PT. Bank Syariah Mandiri Tbk KCP Kartasura. Penelitian ini
menggunakan metode deskriptif kuantitatif. Teknik pengumpulan data yang
digunakan adalah observasi dan wawancara. Penelitian ini dilakukan di PT. Bank
Syariah Mandiri KCP Kartasura.
Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa produk deposito di PT. Bank
Syariah Mandiri KCP Kartasura tidak begitu diutamakan karena masuk ke dalam
produk low cost fund. Dalam menerapkan strategi personal selling PT. Bank Syariah
Mandiri KCP Kartasura menggunakan beberapa cara yaitu menawarkan secara face
to face untuk nasabah loyal dan telemarketing untuk nasabah existing. Lalu untuk
nasabah baru dan nasabah rasional, marketing menawarkan produk tabungan terlebih
dahulu sebelum ke produk deposito. Pelaksanaan personal selling juga berpengaruh
pada jumlah nasabah deposito. Kendala yang selama ini dialami dalam penerapan
personal selling diantaranya masyarakat masih awam dengan deposito syariah, masih
banyak nasabah yang berpikir tentang keuntungan yang didapat melalui bunga bank
(rate minded) membandingkan bunga antara bank satu dengan bank yang lain tanpa
mempedulikan prinsip syariah atau konvensional.
Saran yang dapat diberikan oleh penulis antara lain sumber daya insani pada
bagian marketing sebaiknya melakukan evaluasi terhadap kinerja yang telah
dilakukan sehingga dapat mengetahui hal apa saja yang perlu diperbaiki dan
sebaiknya memberikan reward kepada nasabah loyal untuk produk funding maupun
lending agar hubungan yang terjalin dengan nasabah lebih dekat serta dapat menarik
minat masyarakat luas untuk menjadi calon nasabah baru.
Kata Kunci :Personal selling, BSM , Deposito

×
Penulis Utama : Rindhika Widha Alviantika
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : F3612069
Tahun : 2015
Judul : Penerapan personal selling sebagai upaya untuk meningkatkan jumlah nasabah deposito pada pt bank syariah mandiri tbk kcp Kartasura
Edisi :
Imprint : Surakarta - F. Ekonomi dan Bisnis - 2015
Program Studi : D-3 Keuangan Perbankan
Kolasi :
Sumber : UNS-F. Ekonomi dan Bisnis Prog. D III Keuangan Dan Perbankan-F.3612069-2015
Kata Kunci :
Jenis Dokumen : Laporan Tugas Akhir (D III)
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Yogi Pasca Pratama, SE., ME
Penguji :
Catatan Umum :
Fakultas : Fak. Ekonomi dan Bisnis
×
File : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.